Tapi, sebagian wanita yang baru awal mengandung buah hatinya jamak merasakan mual saat hamil sepanjang hari, termasuk di malam hari.
Kondisi yang bikin tak nyaman karena perubahan hormon ini tak pelak membuat ibu hamil susah tidur di malam hari.
Berikut posisi tidur untuk mengurangi mual saat hamil berikut tips mengatasi masalah kesehatan ini.
Posisi tidur untuk mengurangi mual saat hamil
Dilansir dari SleepAdvisor, posisi tidur untuk mengurangi mual saat hamil yang direkomendasikan adalah tidur miring ke kiri.
Posisi tidur ini paling pas untuk ibu hamil di trimester awal dan akhir kehamilan.
Posisi tidur miring ke kiri tak hanya mengurangi mual saat hamil, tapi juga bisa meningkatkan sirkulasi dan aliran darah. Dengan begitu, nutrisi penting bisa sampai ke plasenta janin.
Selain itu, studi juga membuktikan posisi tidur ini dapat mencegah tekanan rahim bertumpu pada vena, punggung, dan organ dalam.
Dikutip dari SleepFoundation, ibu hamil yang merasa payudaranya nyeri atau tertekan ketika posisi tidurnya miring ke kiri bisa menggunakan bra yang longgar atau nyaman untuk meredakannya.
Jika ibu hamil merasa sesak dan kurang nyaman dengan posisi ini, ibu hamil boleh saja mengganti posisinya jadi tidur telentang atau miring ke kanan.
Cara mengatasi mual saat hamil di malam hari
Selain menerapkan posisi tidur yang pas, untuk mengurangi mual saat hamil coba beberapa cara berikut:
Coba ganti posisi tidur untuk mengurangi mual saat hamil di atas. Selain itu, jalankan beberapa langkah-langkah mengatasi mual di atas.
Jika ibu hamil merasakan mual saat hamil sampai mengganggu tidur di malam hari, jangan sungkan untuk berkonsultasi ke dokter. Pasalnya, tidur sangat penting untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan janin di dalam kandungan.
https://health.kompas.com/read/2022/07/13/213000168/posisi-tidur-untuk-mengurangi-mual-saat-hamil