KOMPAS.com - Minum kopi dan teh yang merupakan sumber kafein sering kali dilakukan banyak orang sebelum memulai aktivitas sehari-harinya atau untuk meningkatkan konsentrasi. Namun, bagaimana jika diminum sebelum berolahraga?
Berdasarkan sebuah studi yang diterbitkan Journal of Applied Physiology, minum beberapa cangkir kopi sebelum berolahraga atau melakukan aktivitas fisik bisa membuat seseorang merasa lebih senang atau bahagia. Bahkan dapat membuat suasana hati menjadi lebih baik pascalatihan fisik atau berolahraga.
Para peneliti kemudian melakukan percobaan dengan menerapkan rutinitas minum minuman berkafein pada pagi hari, lalu pergi ke gym, sarapan dengan minum secangkir minuman lain, dan makan siang.
Sebanyak 14 orang dewasa meminum kafein 90 menit sebelum mengayuh sepeda di gym. Hasilnya, mereka yang minum kafein merasa dapat mengayuh lebih mudah dan lebih menikmati aktivitas fisik tersebut setelahnya.
"Ada beberapa bukti bahwa kafein mengandung zat yang dapat mempengaruhi rasa bahagia seperti dopamin dan serotonin," kata penulis studi Matthew Schubert seperti dikutip dari Yahoo Health.
Selain itu, tim Schubert juga ingin melihat apakah konsumsi kafein dapat mempengaruhi banyaknya seseorang saat makan. Hasilnya, mereka yang diberi plasebo dapat makan siang dengan 400 kalori. Sedangkan yang meminum kafein, makan dengan 72 kalori lebih sedikit.
Menurut Schubert, ketika mereka menikmati aktivitas fisiknya maka akan mempengaruhi nafsu makan menjadi kurang. Berdasarkan penelitian lain, kafein merangsang produksi hormon cholecystokinin yang dapat membuat seseorang merasa kenyang dan pembakaran lemak.
Bahkan, banyak penelitian menunjukkan bahwa minum kopi bisa meningkatkan daya tahan tubuh saat berolahraga dan mengurangi risiko nyeri otot sebesar 48 persen.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.