KOMPAS.com - Penyakit lupus adalah salah satu jenis penyakit autoimun yang membuat sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan sehat.
Akibatnya, penderita penyakit lupus bisa mengalami ruam kulit, kerusakan ginjal dan paru-paru, psikosis hingga kejang.
Meski bukan penyakit lupus tidak menular, penyakit ini tidak bisa disembuhkan. Lupus adalah penyakit kronis alias kondisi yang mempengaruhi sepanjang hidup penderitanya.
Penyakit ini bersifat kambuhan. Dalam arti, gejala bisa memburuk jika ada pemicunya. Oleh karena itu, sebisa mungkin penderita penyakit lupus menghindari hal yang bisa menjadi pemicu.
Baca juga: Kenali Apa Itu Penyakit Lupus, Penyebab, dan Komplikasinya
Jika Anda menderita lupus, ada beberapa makanan dan obat tertentu yang harus dihindari.
Sebab, makanan atau obat tersebut mengandung zat yang bisa menginduksi gejala lupus. Berikut makanan atau obat yang harus dihindari pasien penyakit lupus:
Pasien penyakit lupus harus menghindari paparan sinar matahari. Sebab, sinar matahari bisa menyebabkan ruam dan flare.
Beberapa orang lebih sensitif terhadap sinar matahari, tetapi semua penderita lupus disarankan untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar ruangan.
Bukan berarti penderita lupus harus berada di dalam rumah sepanjang hidupnya. Namun, mereka bisa melakukan langkah perlindungan, seperti memakai tabir surya dengan SPF minimal 70.
Pastikan juga tabir surya yang digunakan mengandung Helioplex, bahan yang menghalangi sinar UV-A dan UV-B.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.