KOMPAS.com - Wedang jahe merupakan jenis minuman tradisional yang populer, khususnya di Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Jawa Timur. Minuman ini dibuat dengan merebus jahe di dalam air.
Biasanya orang suka minum wedang jahe di malam hari untuk menghangatkan diri, terutama di musim hujan.
Apakah Anda salah satu orang yang menyukai minuman tradisional satu ini?
Faktanya, wedang jahe memang memiliki beberapa khasiat kesehatan, selain untuk menghangatkan tubuh.
Hal ini karena jahe memiliki sejumlah nutrisi yang bermanfaat.
Baca terus artikel ini yang akan mengulas nutrisi dalam kandungan jahe yang membuat minuman tradisional ini baik untuk kesehatan.
Baca juga: Apakah Jahe Bisa Menurunkan Gula Darah? Ini Ulasannya...
Saat minum wedang jahe, Anda bisa mendapatkan sejumlah mineral serta senyawa yang bersifat antioksidan dan anti-inflamasi.
Karena berikut kandungan jahe yang berukuran sekitar 55 gram, seperti yang dikutip dari WebMD:
Jahe juga mengandung beberapa mineral sebagai berikut:
Baca juga: 7 Teh Terbaik untuk Penderita Diabetes, Ada Teh Hijau dan Jahe
Lalu, senyawa tanaman yang dikandung jahe dan dianggap menawarkan manfaat antioksidan serta antiiflamasi yaitu gingerol, shogaol, zingiberene, dan zingerone.
Karena kita biasanya mengonsumsi wedang jahe dalam jumlah sedikit, nutrisi yang didapat dari rempah ini tidak terlalu banyak.
Kadar nutrisi yang bisa kita dapatkan dari wedang jahe bervariasi tergantung pada seberapa banyak kandungan jahenya.
Wedang jahe sering disertakan dalam pengobatan herbal untuk kondisi seperti kembung dan sakit perut.
Minuman tradisional ini juga baik untuk membantu kita mengontrol kadar gula darah.
Baca juga: 5 Minuman Terbaik untuk Meredakan Perut Kembung, Ada Kefir dan Jahe
Ada banyak manfaat jahe yang bisa kita dapatkan, termasuk melalui minum wedang jahe.
Mengutip Everyday Health, para peneliti percaya bahwa gingerol adalah senyawa yang memiliki peran utama untuk memberikan manfaat kesehatan.
Gingerol memiliki sifat antioksidan dan antiperadangan yang kuat yang dapat membantu tubuh dalam beberapa cara berbeda.
Studi penelitian menunjukkan bahwa potensi manfaat jahe meliputi berikut:
Beberapa penelitian ini dilakukan pada hewan atau in vitro. Jadi, mungkin masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menarik kesimpulan yang lebih baik tentang manfaat jahe pada manusia.
Baca juga: Manfaat Jahe untuk Mengurangi Mual secara Alami, Bagaimana Caranya?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.