Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Bantu Turunkan Berat Badan, Ketahui Manfaat Cabai Lainnya

Kompas.com - 13/10/2016, 14:00 WIB
Dian Maharani

Penulis

KOMPAS.com - Cabai memang efektif meningkatkan selera makan. Banyak orang yang tak bisa makan jika tak ada sambal, walau mereka rela sampai megeluarkan air mata karena kepedasan.

Lebih dari itu, sejumlah penelitian telah mencatat berbagai manfaat makan cabai bagi kesehatan. Namun, belum banyak yang mengetahuinya.
 
Cabai yang terasa pedas di lidah itu mengandung capsaicin. Senyawa capsaicin yang membuat rasa pedas dan panas itu ternyata membantu penurunan berat badan karena dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Pedasnya cabai juga mebantu pembakaran kalori.
 
Selain bermanfaat untuk orang yang sedang berusaha menurunkan berat badan, makan cabai juga baik untuk pasien diabetes melitus.
 
Hasil penelitian, seperti dikutip dari Boldksy.com, makan cabai dapat mengendalikan kadar gula darah. Makan cabai juga dipercaya melancarkan sirkulasi darah sehingga baik untuk kesehatan jantung dan mencegah terjadinya stroke.
 
Selain itu, pedasnya cabai juga dapat meredakan rasa nyeri secara alami tanpa memengaruhi sel-sel saraf di tubuh dan tanpa efek samping. Penelitian lain menemukan, cabai bersifat terapeutik atau menjadi terapi alami bagi tubuh.
 
Cabai juga dapat membantu mengurangi atau mencegah masalah kesehatan pada umumnya, seperti sakit kepala, migrain, hingga sinusitis.

Tetapi, jika tidak kuat atau tidak terbiasa, jangan dipaksakan makan pedas. Terlalu banyak cabai malah bisa menimbulkan masalah pencernaan bagi Anda yang tidak suka makan pedas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau