Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bawang Merah Terbukti Ampuh Atasi Demam pada Anak, Ini Cara Kerjanya

Bagaimana respons Anda akan metode pengobatan tradisional tersebut?

Percayakah? Atau jangan-jangan Anda termasuk orang yang pernah mendapatkan perawatan ini semasa masih kecil?

Jika percaya bawang merah bisa obati demam, pilihan Anda bisa jadi tepat.

Bisa melebarkan pembuluh darah

Dalam Buku Kontroversi 101 Mitos Kesehatan (2012) karya dr. Florentina R. Wahjuni, dijelaskan bahwa ada benarnya juga bawang merah dianggap bisa mengatasi gejala demam pada anak.

Hal itu dikarenakan bawang merah memiliki sifat dapat melebarkan pembuluh darah atau vasoliditasi.

Efek tersebut tidak lain adalah dapat membantu menurunkan suhu tubuh.

Namun sayangnya, resep warisan dari zaman nenek moyang itu tak sepenuhnya baik untuk digunakan.

Efek samping

Pasalnya, bawang merah juga bersifat iritatif bagi kulit sehingga pada beberapa anak mungkin akan tumbul kelainan di kulit atau masalah kulit, seperti luka bakar ringan.

Bau bawang yang menuruk juga dapat menimbulkan rasa tidak nyaman pada anak.

Padahal, anak yang sedang demam membutuhkan rasa nyaman untuk membantu kesembuhan.

Jadi, para orangtua pun diimbau untuk berhati-hari ketika hendak membalur anak dengan bawang merah.

dr. Florentina pun memberikan tips, jika anak sedang demam, lebih baik dikompres saja dengan handuk hangat di daerah ketiak, leher, dan selangkangan.

Sementara itu, dr. Arifianto, Sp.A, lewat bukunya Berteman dengan Demam (2017) menjelaskan, hal terpenting yang harus diperhatikan oleh para orangtua ketika anak anak sedang demam, yakni pastikan mereka tidak mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan.

Sosok yang akrab disapa Dokter Apin itu pun membagian kiat lain yang bisa dilakukan oleh para orangtua yang sedang mendampingi anak yang demam.

Berikut beberapa di antaranya:

  • Jaga suhu ruangan tempat anak usahakan tetap sejuk. Buka pintu dan jendela agar sirkulasi udara tetap terjaga
  • Beri anak pakaian berbahan tipis dan nyaman. Tujuannya untuk mendorong panas tubuh mudah keluar
  • Jaga asupan cairan. Anak boleh diberi minuman apa pun. Baik itu air putih, susu, sari buah, atau larutan elektrolit. Usahakan cairan terus masuk meski sedikit demi sedikit agar anak tidak dehidrasi
  • Sebaiknya anak yang demam jangan beraktivitas yang menguras energi. Aktivitas fisik intens seperti berlari dan melompat dapat meningkatkan suhu tubuh

https://health.kompas.com/read/2020/02/18/143200368/bawang-merah-terbukti-ampuh-atasi-demam-pada-anak-ini-cara-kerjanya

Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke