Hati adalah organ yang terletak di perut kanan atas. Organ paling besar di tubuh ini memiliki fungsi menetralkan racun, memproduksi protein, hingga membantu proses pembekuan darah.
Saat terkena kanker, kinerja organ hati bisa terganggu disertai beragam tanda penyakit.
Ciri-ciri kanker hati
Melansir American Cancer Society, terdapat beberapa ciri-ciri kanker hati yang kerap dirasakan penderitanya, antara lain:
Jika ada ciri-ciri kanker hati di atas, segera konsultasikan ke dokter. Beberapa tanda di atas juga bisa jadi gejala penyakit lain.
Munculnya kanker atau tumor ganas di hati bisa menganggu hormon yang bekerja di organ sekitarnya.
Kondisi ini bisa menyebabkan kadar kalsium tinggi, gula darah rendah, payudara bengkak, testis menyusut, sel darah merah meningkat, dan kadar kolesterol tinggi.
Penyebab kanker hati
Melansir Mayo Clinic, kanker hati bisa terjadi saat ada perubahan atau mutasi DNA sel hati.
Mutasi DNA sel hati menyebabkan pertumbuhan sel di organ vital ini tak terkendali. Akibatnya, muncul tumor ganas.
Penyebab kanker hati ini bisa disebabkan infeksi hepatitis kronis. Namun, ada juga beberapa faktor risiko pemicu penyakit ini, antara lain:
Untuk mencegah penyakit kanker hati, setiap orang, terutama yang memiliki faktor risiko kanker hati seperti hepatitis dan sirosis, perlu melakukan pemeriksaan darah dan USG perut setidaknya enam bulan sekali.
https://health.kompas.com/read/2021/02/27/200100268/12-ciri-ciri-kanker-hati-dan-penyebabnya