Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/04/2014, 12:11 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis



KOMPAS.com -
Jika Anda termasuk orang yang menghindari alpukat karena takut gemuk, ini saatnya untuk mengubah persepsi tersebut. Alpukat ternyata justru membantu kita tetap langsing dengan cara membuat perut kenyang lebih lama.

Sebuah penelitian menunjukkan, mengonsumsi separuh buah alpukat akan mengurangi keinginan ngemil di sore hari. Kandungan serat dan lemak tak jenuh tunggal yang terdapat dalam alpukat bisa mencegah perut mudah lapar. Jenis lemak ini sebenarnya tidak membuat kita gemuk.

Asam lemak oleat yang terdapat dalam alpukat juga diketahui bisa menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Selain itu buah ini juga kaya akan vitamin A dan C.

"Kandungan serat dan lemak tak jenuh pada alpukat bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama," kata Michelle Wien, peneliti.

Ada banyak cara untuk mengonsumsi alpukat, misalnya saja dcampurkan dalam rotli lapis atau pun sushi. Potongan buah ini juga lezat dicampurkan dalam salad tanpa tambahan dressing. Untuk dijus sebaiknya tanpa tambahan susu kental manis atau sirup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau