DI SEKITAR kita terdapat radikal bebas yang dapat menyerang kapan saja. Radikal bebas dapat menyebabkan berbagai macam penyakit.
Radikal bebas merupakan hasil dari metabolisme tubuh dan juga berasal dari faktor eksternal lainnya, seperti asap rokok, sinar ultra violet, dan polusi udara.
Penyakit yang disebabkan oleh radikal bebas dapat bersifat kronis, sehingga membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk benar-benar menyerang.
Penyakit-penyakit yang dapat terjadi karena terkena radikal bebas antara lain serangan jantung, kanker, katarak, dan penurunan fungsi ginjal.
Oleh karena itu, salah satu hal yang yang bisa dilakukan untuk mencegah radikal bebas menyerang tubuh adalah dengan mengonsumsi antioksidan.
Antioksidan banyak jenisnya di alam. Salah satu antioksidan dengan efek paling kuat adalah Astaxanthin.
Astaxanthin adalah antioksidan yang dipercaya bermanfaat dalam menjaga kesehatan mata, jantung, dan kulit, membantu meredakan peradangan, serta meningkatkan sistem imun tubuh.
Senyawa ini masuk dalam golongan karotenoid. Karotenoid merupakan pigmen warna merah alami yang umumnya ditemukan dalam sayuran, salmon, dan alga merah.
Astaxanthin adalah antioksidan yang paling kuat yang pernah ditemukan di alam sejauh ini.
Astaxanthin berguna untuk menjaga kesehatan jantung dan mengurangi peradangan pada tubuh yang disebabkan oleh radikal bebas.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.