Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gatal di Seluruh Tubuh Tanda Penyakit Apa? Berikut 10 Daftarnya…

Kompas.com - 09/05/2024, 06:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

  • Berusia lebih dari 65 tahun

Pertambahan usia bisa membuat kondisi kulit berubah.

Saat memasuki usia 65 tahun, kulit menjadi lebih tipis dan lebih kering sehingga risiko untuk mengalami gatal-gatal akan meningkat.

  • Konsumsi obat atau pengobatan kanker

Tubuh gatal bisa terjadi sebagai efek samping dari konsumsi obat tertentu, seperti opioid dan beberapa jenis untuk obat tekanan darah tinggi.

Selain konsumsi obat, pengobatan kanker juga bisa membuat kulit di seluruh tubuh terasa sangat gatal.

  • Gangguan saraf

Gangguan dan kerusakan saraf, seperti karena penyakit atau cedera, bisa menyebabkan gatal di kulit.

Rasa gatal cenderung muncul di salah satu area tubuh dan tidak terdapat ruam yang terlihat di kulit.

  • Gangguan psikologis

Selain masalah kesehatan fisik, gangguan psikologis, seperti depresi dan kecemasan, juga dapat membuat Anda memiliki dorongan yang lebih kuat untuk menggaruk kulit.

Bahkan, Anda mungkin merasa bahwa ada sesuatu yang berjalan di bawah kulit sehingga menimbulkan rasa gatal yang tidak tertahankan.

  • Masalah medis lainnya

Selain beberapa kondisi di atas, gatal-gatal di tubuh bisa juga merupakan gejala dari masalah kesehatan lainya, seperti diabetes, gangguan ginjal, penyakit liver, HIV, dan gangguan tiroid.

Beberapa masalah kesehatan tersebut umumnya menjalar dari bagian tubuh tertentu ke seluruh tubuh.

Beberapa masalah kesehatan di atas bisa menyebabkan rasa gatal di seluruh tubuh.

Meskipun begitu, Anda diimbau untuk tidak melakukan diagnosis pribadi dan segera ke dokter jika kondisi yang dialami tidak kunjung membaik atau bertambah parah.

Dengan begitu, Anda bisa mengetahui gatal di seluruh tubuh tanda penyakit apa sehingga bisa mendapatkan pengobatan dan perawatan yang tepat.

Baca juga: 5 Penyebab Punggung Gatal ketika Berkeringat dan Cara Mengatasinya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau