KOMPAS.com - Jahe dan kunyit memiliki kandungan alami yang berguna untuk mendukung kesehatan tubuh. Lantas, rebusan jahe dan kunyit untuk apa?
Minum air rebusan jahe dan kunyit secara rutin ternyata dapat mengatasi inflamasi dan mengurangi gejala penyakit, seperti nyeri sendi, gangguan pencernaan, dan diabetes.
Meskipun umumnya aman, beberapa orang yang memiliki riwayat kesehatan tertentu atau sedang minum obat dari dokter diimbau untuk berkonsultasi terlebih dahulu sebelum minum rebusan jahe dan kunyit setiap hari.
Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa manfaat minum jahe dan kunyit untuk kesehatan berikut ini.
Baca juga: Jahe Bisa Mengobati Sakit Apa Saja? Berikut 8 Daftarnya…
Rebusan jahe dan kunyit dapat mengurangi inflamasi dan mengurangi gejala dari beberapa masalah kesehatan.
Jahe dan kunyit masing-masing memiliki kandungan alami yang baik bagi tubuh.
Menggabungkan keduanya dapat memberikan manfaat tertentu untuk kesehatan secara umum.
Disarikan dari Healthline dan Eating Well, berikut adalah beberapa manfaat rebusan jahe dan kunyit untuk kesehatan tubuh.
Kandungan kurkumin pada kunyit sudah terbukti dapat mengurangi rasa nyeri karena penyakit yang disebabkan oleh inflamasi, seperti radang sendi dan kolitis ulseratif.
Salah satu penelitian juga sudah membuktikan bahwa jahe dapat mengurangi nyeri kronis dan rasa nyeri pada pasien kanker payudara yang sedang menjalani kemoterapi.
Baca juga: Apa Manfaat Kunyit untuk Kesehatan? Berikut 10 Daftarnya…
Jahe dan kunyit memiliki kandungan antioksidan yang dapat melindungi dari penyakit jantung dan kanker, khususnya jika dicampur dengan bawang putih.
Di antara keduanya, kandungan antioksidan pada kunyit terbukti lebih banyak dibandingkan dengan jahe.
Minum air rebusan jahe dan kunyit sudah terbukti dapat mengurangi inflamasi di dalam tubuh sehingga risiko masalah kesehatan yang serius bisa dicegah, termasuk penyakit jantung, diabetes, kanker, dan gangguan neurodegeneratif.
Pasalnya, jahe mengandung gingerol dan kunyit mengandung kurkumin yang jika keduanya digabungkan akan memberikan manfaat yang lebih besar untuk tubuh.
Jahe sudah terbukti dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Sedangkan kunyit yang dikonsumsi dalam jangka panjang juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi.
Selain itu, keduanya juga dapat menurunkan kolesterol tinggi sehingga kesehatan jantung bisa tetap terjaga.
Baca juga: Kunyit dan Madu Dapat Mengobati Penyakit Apa? Berikut 7 Daftarnya…
Jahe dan kunyit dapat menghambat pembentukan karsinogen di dalam tubuh.
Selain itu, kunyit juga dapat bermanfaat untuk para perokok karena dapat mengeluarkan senyawa karsinogen dari dalam tubuh dan meningkatkan senyawa antioksidan di dalam tubuh sehingga risiko kanker bisa dikurangi.
Salah satu manfaat jahe adalah bisa meningkatkan sel imun di dalam tubuh dan mengurangi gejala alergi, seperti bersin-bersin.
Selain itu, kandungan kurkumin pada kunyit merupakan senyawa antivirus yang baik yang dapat mengurangi gejala flu.
Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa jahe merupakan obat alami untuk membuat perut terasa lebih lega dan mengurangi rasa mual.
Meskipun masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui manfaat kunyit untuk mengurangi mual, beberapa penelitian membuktikan bahwa kunyit dapat membantu untuk mengatasi gangguan pencernaan yang muncul sebagai efek kemoterapi.
Dengan memahami rebusan jahe dan kunyit untuk apa, Anda bisa mulai mengonsumsinya secara teratur.
Namun, Anda yang memiliki riwayat kesehatan tertentu atau sedang minum obat dari dokter diimbau untuk berkonsultasi secara medis terlebih dahulu.
Dengan begitu, manfaat minum air kunyit dan jahe di atas bisa didapatkan dan efek sampingnya bisa dicegah.
Baca juga: Jahe Tidak Baik untuk Sakit Apa? Berikut 5 Daftarnya…
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.