Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/12/2016, 09:05 WIB
Ayunda Pininta

Penulis

Sumber Yahoo News

KOMPAS.com - Rutin berolahraga bisa membuat kulit tampak sehat dan segar. Sayangnya, penggunaan make-up saat olahraga justru berefek sebaliknya bagi penampilan kulit wajah.

Mengikuti kelas gym usai jam kerja, ada kalanya Anda tak terpikir untuk membersihkan wajah dari make-up yang sudah menempel seharian. Atau, Anda memang tak bisa lepas dari make-up, karena itu merupakan salah satu kunci kepercayaan diri.

Namun, apapun alasannya, spesialis kulit Dr. Sejal Shah dari Smarter Skin Dermatology mengatakan, ada baiknya untuk tidak mengenakan make-up selama berolahraga.

"Selama berolahraga, kulit akan membuka pori-pori untuk bernapas dan mengeluarkan minyak serta keringat. Bila wajah masih tertutup make-up, keringat akan bercampur dengan make-up, minyak, dan kotoran pada wajah Anda,” jelas Shah.

“Itu berpotensi menyumbat pori-pori yang akhirnya dapat menyebabkan jerawat, kulit pun menjadi kusam," imbuhnya.

Shah menambahkan, walaupun make-up Anda terbuat dari bahan-bahan alami, sebaiknya hapus make-up yang menutupi kulit wajah, seperti concealer dan maskara, sebelum olahraga di gym, apalagi bila Anda berolahraga di luar ruangan.

“Mungkin beberapa kali tak menghapus make-up tidak masalah bagi kulit, tapi dampaknya akan Anda rasakan beberapa minggu kemudian bila olahraga dengan make-up menjadi rutinitas. Tak hanya berjerawat, kulit bisa berubah menjadi sangat sensitif, sehingga bisa jadi wajah Anda akan lebih mudah gatal dan iritasi saat mengenakan make-up.”

Namun, bila menghapus make-up membuat Anda kurang percaya diri, Shah merekomendasikan untuk mengenakan pelembab wajah ringan bebas minyak untuk menghindari kulit kering.

Jika Anda berolahraga di luar ruangan, gunakan SPF dengan kandungan mineral, agar wajah tak terbakar matahari. Pulasan tipis pada bibir juga dapat menjadi pilihan bila tak ingin wajah terlihat pucat.

“Kenakan pula pelembab usai membersihkan diri setelah olahraga. Sebab ketika Anda berolahraga, Anda akan berkeringat, dan penguapan keringat dapat membuat kulit kering,” lanjut Shah.

“Percayalah, sporty telah menjadi image seksi yang baru. Wajah sehat tanpa make-up saat berolahraga, dapat membuat Anda tampil alami dan kuat.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau