KOMPAS.com - Munculnya benjolan adalah salah satu ciri-ciri kanker payudara yang kerap dirasakan pengidapnya.
Benjolan kanker payudara bisa dikenali lewat pemeriksaan sadari atau sadar payudara sendiri.
Pemeriksaan ini bisa dilakukan setiap saat, seperti ketika mandi atau sedang mengganti pakaian.
Untuk meningkatkan kewaspadaan pada masalah kesehatan yang jadi momok wanita ini, kenali beberapa ciri-ciri kanker payudara dari benjolannya serta cara mendeteksinya.
Baca juga: 8 Ciri-ciri Kanker Payudara Tahap Awal, Tak Selalu Benjolan
Terdapat sejumlah ciri-ciri benjolan kanker payudara yang khas dirasakan sejumlah penderitanya. Melansir beberapa sumber, berikut beberapa di antaranya:
Meskipun ciri-ciri benjolan kanker payudara umumnya khas seperti yang sudah dijabarkan di atas, tapi tidak menutup kemungkinan ada karakteristik lain benjolan yang mengarah pada penyakit ini.
Baca juga: Ciri-ciri Kanker Payudara Stadium Akhir
Selain muncul benjolan di payudara atau sekitar ketiak, ciri-ciri kanker payudara yang perlu diwaspadai lainnya yakni:
Jika Anda mendapati gejala kanker payudara selain benjolan di atas, segera lakukan pemeriksaan kesehatan ke dokter.
Baca juga: Kenali Ciri-ciri Kanker Payudara Stadium 1-4
Di luar kanker payudara, benjolan di payudara juga bisa muncul karena beberapa kondisi, seperti:
Baca juga: 10 Penyebab Kanker Payudara dan Cara Mencegahnya
Apabila Anda khawatir atau merasakan ciri-ciri benjolan kanker payudara di atas, ada baiknya segera berkonsultasi ke dokter.
Terutama saat benjolan lebih dari dua minggu, ukurannya tidak mengecil, dan disertai gejala kanker payudara di atas.
Kendati benjolan adalah ciri-ciri kanker payudara, namun tidak menutup kemungkinan penyakit ini tidak disertai benjolan yang kentara.
Anda baru dapat mengetahui dengan pasti ada tidaknya kanker payudara lewat pemeriksaan payudara atau mammogram atau USG payudara.
Pada pemeriksaan mammogram, biasanya benjolan kanker payudara terlihat seperti bintik putih terang yang sangat kontras dengan latar belakang jaringan payudara berwarna hitam.
Baca juga: Pengobatan Kanker Payudara Tanpa Kemoterapi, Bisakah?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.