Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bolehkah ASI Diteteskan ke Mata Bayi? Berikut Penjelasannya…

Kompas.com - 22/09/2024, 19:30 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Air susu ibu, atau ASI, memiliki kandungan nutrisi yang baik yang dapat mendukung kesehatan bayi. Namun, bolehkah ASI diteteskan ke mata bayi?

Ternyata, meneteskan ASI ke mata bayi belum terbukti aman secara medis dan mungkin bisa menyebabkan infeksi yang lebih serius.

Pasalnya, ASI bisa terkontaminasi dan tidak steril lagi sehingga justru bisa memperparah kondisi yang dialami.

Untuk itu, simak penjelasan dan ketahui cara menyembuhkan sakit mata pada bayi berikut ini.

Baca juga: Kenapa Mata Berlendir Seperti Benang? Berikut 7 Penyebabnya…

Bolehkah ASI diteteskan ke mata bayi?

Ternyata, ASI tidak boleh diteteskan ke mata bayi karena belum terbukti aman secara medis untuk mengatasi gangguan mata yang muncul.

Dilansir dari Times of India, belum ada penelitian ilmiah yang membuktikan bahwa ASI bisa mengatasi infeksi mata pada bayi.

Pasalnya, ASI yang diberikan bisa mengandung bakteri yang justru bisa memperparah infeksi yang dialami, menimbulkan luka terbuka, dan bahkan melubangi kornea.

Bahkan, ASI tidak lebih efektif untuk digunakan dibandingkan dengan obat tetes mata untuk mengatasi gangguan mata yang dialami.

Untuk itu, para ibu diimbau untuk tidak meneteskan ASI pada mata bayi dan segera ke dokter jika terdapat infeksi atau gangguan pada mata.

Baca juga: 18 Penyebab Mata Berlendir dan Buram, Ada Alergi dan Katarak


Cara menyembuhkan sakit mata pada bayi

Sakit mata pada bayi umumnya bisa membaik dengan sendirinya tanpa pengobatan khusus.

Kondisi yang dialami juga akan sembuh sendiri setelah bayi memasuki usia 1 tahun.

Namun, sakit mata yang disertai dengan gejala lainnya, seperti pembengkakan dan muncul nanah, bisa jadi merupakan gejala infeksi atau gangguan mata lainnya yang perlu diatasi secara medis.

Dilansir dari Medical News Today, terdapat beberapa cara menyembuhkan sakit mata pada bayi yang bisa dilakukan, yakni:

  • Membersihkan area mata dengan kapas yang telah dibasahi dengan air hangat dan menggantinya dengan yang baru jika sudah digunakan
  • Memijat sudut mata setiap dua hingga tiga kali sehari sesuai anjuran dokter, tetapi hindari cara ini jika hidung bayi berubah menjadi kemerahan atau bengkak
  • Melakukan prosedur operasi jika sakit mata tidak kunjung sembuh, atau saat bayi memasuki usia 1 tahun
  • Menggunakan antibiotik yang diresepkan oleh dokter

Jadi, bolehkah ASI diteteskan ke mata bayi?

Ternyata, ASI tidak boleh diteteskan ke mata bayi karena justru bisa berbahaya dan menyebabkan masalah kesehatan lainnya yang lebih serius.

Bayi yang mengalami sakit mata perlu segera diperiksakan ke dokter karena bisa jadi merupakan gejala masalah kesehatan yang lebih serius.

Hindari melakukan diagnosis pribadi dan menggunakan obat-obatan yang belum terbukti aman secara medis karena justru bisa berbahaya untuk kesehatan.

Baca juga: Kenapa Bagian Putih Mata Bengkak? Kenali 8 Penyebabnya Berikut...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau