KOMPAS.com - Detoksifikasi sering terasa sulit dilakukan. Padahal detoksifikasi itu mudah dan dapat dilakukan setiap hari. Berikut ini caranya.
1. Minum air hangat dan lemon
Buatlah air hangat dicampur dengan perasan jus lemon di pagi hari setelah bangun tidur. Air memberi hidrasi untuk tubuh sementara lemon menyeimbangkan keasaman tubuh dan melancarkan pencernaan.
2. Berkeringat
Olah raga adalah cara terbaik untuk bekeringat. Keringat adalah cara tubuh menghilangkan racun tubuh. Berkeringat juga bisa dilakukan di dalam ruangan steam atau sauna.
3. Makan sehat
Menjaga pola makan sehat dan alami adalah cara terbaik dan efektif untuk mendetoksifikasi tubuh setiap hari. Pola makan sehat terdiri dari sayur dan buah segar. Pilihlah sayuran yang mendukung kinerja lever dan ginjal sehat seperti kubis, bit dan sayur-sayuran hijau.
4. Lakukan pose yoga
Pose twist atau memutar tubuh dalam yoga adalah pose terbaik untuk detoksifikasi. Sistem pencernaan dan organ-organ di dalam perut mendapatkan manfaat dari postur ini.
5. Masak sendiri di rumah
Dengan memasak sendiri kita bisa mengontrol hanya bahan-bahan sehat yang digunakan untuk membuat makanan kita. Kita tak pernah tahu restoran tempat kita makan menggunakan bahan apa saja untuk dimasak. Carilah resep-resep makanan sehat yang juga bermanfaat mendetoksifikasi tubuh.
6. Minum teh hijau
Minum terlalu banyak kopi menstimulasi tubuh kita secara berlebihan dan menyebabkan kita jadi cemas dan tak fokus. Gantilah kopi dengan teh hijau yang kaya akan antioksidan. Teh hijau kaya akan katekin yang mempercepat kerja lever dan meningkatkan produksi enzim untuk detoksifikasi.