Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Kapan Sebaiknya Memilih Operasi Jantung "Bypass"?

Kompas.com - 15/04/2015, 12:06 WIB
Dian Maharani

Penulis

 

 

JAKARTA, KOMPAS.com -  Coronary Artery Bypass Graft (CABG) atau yang dikenal dengan operasi jantung bypass merupakan salah satu penanganan medis untuk pasien penyakit jantung koroner. Operasi bypass berarti membuat jalan pintas atau saluran baru untuk mengganti saluran yang tersumbat agar suplai darah ke jantung menjadi lancar.

Dokter Spesialis Bedah Toraks Kardio Vaskular, Maizul Anwar mengatakan bypass mulai banyak dilakukan pada pasien jantung koroner. Menurut dia, operasi bypass bisa menjadi pilihan jika tidak bisa dilakukan operasi dengan pemasangan ring (stent) atau jika perlu pemasangan ring yang sangat banyak.

Baca juga: Dewi Yull Ungkap Satu Pesan pada Anak-anaknya agar Tak Membenci Ray Sahetapy Usai Bercerai

“Misalnya harus dipasang tiga sampai lima ring, ya lebih baik bypass saja. Pasang banyak ring bisa jadi lebih mahal juga,” kata Maizul dalam diskusi di Siloam Hospital Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (14/4/2015).

Maizul mengatakan, operasi bypass sangat baik dilakukan pada pasien yang mengalami penyempitan di batang utama kiri jantung. Operasi jantung bypass pun bisa dilakukan dalam keadaan darurat maupun direncanakan.

“Darurat itu jika serangan jantung pada 6 jam pertama mesti dilakukan kateterisasi, tapi kalau setelah itu tidak menjadi baik, kemungkinan bisa di bypass,” terang Maizul.

Baca juga: Cara Terdaftar Jadi Penerima Dana PIP, Siswa SD-SMA Ikuti Langkah Ini

Menurut dia, dibanding pemasangan ring, operasi bypass lebih tahan lama sehingga pasien tidak perlu lebih sering bolak-balik ke rumah sakit. Selain itu, risiko terjadi penyumbatan kembali lebih kecil.

“Kalau bypass, risikonya rata-rata mortalitas 1 persen. Kemudian ada stroke, gangguan ginjal juga kurang dari 1 persen,” kata Maizul yang merupakan Ketua Siloam Heart Institute itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau