KOMPAS.com - Ketika mencapai usia senja, peforma dan kebugaran tubuh mulai menurun.
Akibatnya, kita menjadi rentan jatuh sakit dan tak bisa menjalani aktivitas dengan baik.
Untungnya, hal ini bisa kita cegah sejak dini dengan menjaga tiga pilar kesehatan, yakni pola makan, aktivitas, dan istirahat.
Menurut spesialis penyakit dalam dari Cleveland Clinic, Roxanne Sukol, tiga pilar kesehatan tersebut saling bersinergi.
"Olahraga dan makan yang cukup akan membuat tidur menjadilebih nyenyak. Sebaliknya, makan berlebihan akan membuat kita malas beraktivitas. Akibatnya, tidur malam juga terganggu," ucap Sukol.
Untuk menjaga kebugaran tubuh hingga usiasenja, kita bisa menjaga tiga pilar kesehatan dengan cara berikut:
1. Konsumsi berbagai buah dan sayur
Warna pada buah dan sayur mencerminkan kandungan fitonutrien, yang memiliki banyak manfaat kesehatan.
Jadi, warna buah dan sayur yang berbeda juga mengandung fitonutrien yang berbeda pula.
Dengan mengonsumsi berbagai jenis buah dan sayur, fitonutrien yang kita dapatkan juga lebih beragam.
2. Konsumsi Makanan Utuh
Banyak penelitian membuktikan konsumsi makanan utuh dapat membantu melindungi diri dari penyakit jantung, kanker, Parkinson, dan penyakit Alzheimer.
Manfaat tersebut terjadi karena makanan utuh bisa mengubah secara fisik bagian kromosom yang terkait dengan penyakit akibat penuaan.
3. Jadikan aktivitas fisik dan relaksasi sebagai bagian dalam hidup
Hanya melakukan olahraga ringan saja sudah membantu mengatasi masalah sirkulasi, pernapasan, hingga membantu meredakan nyeri.
Olahraga ringan juga membantu meningkatkan rentang gerak dan daya tahan tubuh. Bahkan, olahraga juga membantu mengontrol suasana hati.
Untuk relaksasi, kita bisa melakukan yoga, meditasi, mendengarkan musik, atau melakukan kegiatan yang berkaitan dengan hobi.
4. Istirahat yang cukup
Kurang tidur memengaruhi ingatan, emosi, berat badan, bahkan penampilan Anda.
Menurut National Sleep Foundation, sebagian besar masalah tidur disebabkan oleh dengkuran, efek samping pengobatan, dan kondisi medis yang mendasari, seperti refluks asam, depresi, dan masalah prostat.
Jika hal itu terjadi, segera berkonsultasi ke dokter. Meningkatkan kualitas tidur juga bisa kita lakukan dengan menciptakan ruang tidur yang menenangkan, menyediakan waktu yang cukup untuk tidur, dan mempraktikkan teknik relaksasi.
https://health.kompas.com/read/2020/12/11/093648468/4-cara-tetap-bugar-dan-sehat-di-usia-tua