KOMPAS.com - Salah satu jenis hepatitis yang paling banyak menyerang orang adalah hepatitis B.
Hampir 300 juta orang mengalami infeksi hepatitis B. Penyakit ini disebabkan oleh virus hepatitis B yang menyerang dan melukai hati.
Hepatitis B dapat menyebar melalui kontak seksual. Biasanya menyebar ketika darah, air mani, atau cairan tubuh dari orang yang terinfeksi virus hepatitis B masuk ke tubuh orang yang tidak terinfeksi.
Bahkan, hepatitis B 100 kali lebih mudah menular melalui kontak seksual daripada HIV.
Bisakah Hepatitis B menular lewat cairan
Seperti yang disebutkan sebelumnya, hepatitis B bisa menular dari cairan tubuh orang lain yang terinfeksi virus tersebut.
Namun, berciuman tidak serta merta menularkan virus hepatitis B.
Infeksi hepatitis B akan terjadi jika ciuman yang dilakukan melibatkan pertukaran air liur dalam jumlah besar.
Penularan juga bisa terjadi jika ada luka atau lecet di mulut orang yang terinfeksi.
Selain berciuman, seksanal bisa meningkatkan risiko penularan hepatitis B yang tinggi.
Sebab, robekan pada kulit yang dapat terjadi selama penetrasi meningkatkan penularan hepatitis B.
Vaksin hepatitis B
Kabar baiknya, ada vaksin yang ampuh untuk mencegah infeksi virus hepatitis B. Vaksin tersebut sangat direkomendasikan untuk orang dewasa yang aktif secara seksual.
Berikut kondisi yang mengharuskan seseorang untuk melakukan vaksinasi hepatitis B:
Siapapun yang telah didiagnosis dengan penyakit menular seksual.
Pasangan seksual atau kontak rumah tangga dekat dari seseorang yang hidup dengan hepatitis B.
Untuk orang dewasa, vaksin biasanya diberikan sebagai rangkaian 3 suntikan selama 6 bulan.
Mencegah hepatitis B
Selain vaksinasi, ada cara lain untuk membantu menghentukan penyebaran hepatitis B.
Berikut cara mudah untuk menghentikan penyebaran hepatitis B:
Melakukan seks aman juga merupakan cara yang terbaik untuk mencegah penularan hepatitis B.
Jika seseorang hidup dengan hepatitis B dan belum mendapatkan vaksin, pastikan untuk berhubungan seks dengan kondom agar mencegah penularan hepatitis B saat berhubungan.
Saat menggunakan kondom, gunakanlah kondom yang terbuat dari silikon. Jika menggunakan pelumas, gunakanlah pelumas berbahan dasar air.
Pelumas berbasis minyak bisa meningkatkan kemungkinan robeknya kondom.
https://health.kompas.com/read/2022/07/29/090000568/menular-lewat-cairan-bisakah-terinfeksi-hepatitis-b-lewat-ciuman-