KOMPAS.com - Body shaming adalah suatu perkataan negatif yang dilontarkan berkaitan dengan tubuh seseorang.
Perkataan yang dilontarkan tersebut bisa berkaitan dengan bentuk tubuh, rambut, pakaian yang dikenakan, atau hal-hal lainnya yang menyangkut penampilan.
Perilaku ini kemudian bisa memicu munculnya gangguan kesehatan mental, seperti depresi, kecemasan, hingga gangguan makan.
Untuk itu, ketahui apa itu body shaming, efeknya untuk kesehatan, dan cara mengatasinya berikut ini.
Apa itu body shaming?
Dilansir dari Verywell Mind, body shaming adalah perkataan negatif mengenai penampilan seseorang, mulai dari bentuk tubuh, usia, atau apapun dianggap mengganggu daya tarik.
Perkataan negatif yang dilontarkan tersebut umumnya menyangkut ukuran tubuh seseorang sehingga menyebabkan rasa malu terhadap dirinya sendiri.
Menurut Verywell Fit, pelaku body shaming tidak selalu memiliki tujuan untuk menyakiti orang lain dengan komentar negatif yang diberikan.
Namun, mendapatkan komentar negatif yang tidak diinginkan, khususnya mengenai kondisi tubuh seseorang, tetap termasuk tindakan body shaming yang bisa menyakiti perasaan orang lain.
Efek yang muncul pada masing-masing korban body shaming akan berbeda-beda, namun umumnya akan meningkatkan risiko gangguan kesehatan mental.
Kondisi ini kemudian akan memicu stres yang juga akan meningkatkan produksi hormon kortisol dan menurunkan kontrol terhadap diri sendiri sehingga memicu kebiasaan untuk makan secara berlebihan.
Jika dibiarkan, kondisi ini akan mengganggu kehidupan, termasuk kehidupan sosial serta seksual.
Cara mengatasi body shaming
Menurut Help Guide, cara mengatasi body shaming adalah dengan mengubahnya menjadi body positivity atau sikap menerima dan mencintai diri sendiri, khususnya berkaitan dengan kondisi fisik yang dimiliki, seperti:
Mengetahui apa itu body shaming sangatlah penting mengingat banyak orang melakukannya tanpa sadar atau tanpa adanya niat untuk menyakiti perasaan orang lain.
Meskipun begitu, perkataan yang dilontarkan bisa memberikan dampak buruk untuk korban, khususnya untuk kesehatan mental.
https://health.kompas.com/read/2023/05/03/090000968/mengenal-apa-itu-body-shaming-efeknya-dan-cara-mengatasinya