Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trauma dan Gangguan Jiwa Korban Selamat

Kompas.com - 07/10/2009, 01:23 WIB

 

 

BANDUNG, KOMPAS.com-Rasa trauma dan risiko gangguan jiwa menjadi masalah utama yang dialami para korban hidup gempa bumi Sumatera Barat. Mereka yang selamat pun harus kehilangan atau berpisah dengan anggota keluarganya yang lain.

Kepala Badan Pendidikan dan Penelitian Departemen Sosial Marjuki di Bandung, Selasa (6/10), mengatakan, Departemen Sosial telah mendirikan pusat penanganan trauma di Sumatera Barat untuk menangani mereka yang terkena gangguan mental.

"Kalau sekarang masih susah untuk memberdayakan korban. Kami menangani masa darurat dulu baru pemberdayaan. Masih panjang prosesnya untuk stabil," katanya. Secara psikologis, korban dapat menjadi gila bila mengalami shok secara ekstrem.

Tak hanya korban dewasa, anak-anak juga bisa mengalaminya. Penanganan saat ini baru tahap memenuhi kebutuhan pokok seperti penyaluran makanan, tenda, dan pakaian. Setelah masalah itu diselesaikan, pemberdayaan masyarakat baru bisa dilaksanakan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com