Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tai Chi Kurangi Nyeri Kronik

Kompas.com - 20/08/2010, 16:11 WIB

Kompas.com - Olah gerak dan napas kuno dari Cina, Tai Chi, ternyata bisa mengurangi gejala nyeri kronik yang dialami oleh penderita fibromyalgia. Demikian menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal New England Journal of Medicine.

Rasa nyeri yang timbul pada penderita fibromyalgia umumnya di luar rasa nyeri pada umumnya. Bahkan, seorang penderita bisa mengeluh kesakitan meski hanya disentuh tubuhnya. Rasa nyeri itu menjalar di beberapa bagian tubuh, seperti pundak, dada, dan kaki, dan terjadi terus-menerus.

Tai chi yang menggunakan pendekatan tubuh dan pikiran ternyata bisa menjadi alternatif bagi para pasien fibromyalgia yang didera rasa nyeri. Tai chi merupakan olahraga pernapasan yang menggunakan gerakan-gerakan lembut dan luwes, sesuai dengan filosofi olahraga ini menggerakkan energi (chi) ke seluruh tubuh.

Dalam penelitian, dokter secara acak meminta 66 pasien fibromayalgia untuk melakukan olahraga tai chi selama 12 minggu dan sisanya melakukan olahraga stretching. Mereka melakukan latihan tersebut dua jam setiap minggu di kelas dan mengulanginya di rumah selama 20 menit setiap hari.

Setelah  menyeleasikan sesi latihan, 79 persen peserta kelas tai chi mengaku gejala nyeri yang mereka alami jauh berkurang. Jumlah itu lebih banyak dibanding peserta kelas olahraga pemanasan yang hanya 39 persen saja yang keluhannya berkurang.

Para peserta tai chi juga mengatakan emosi mereka lebih stabil, tidur lebih nyenyak dan kualitas hidup keseluruhan meningkat. Namun, penelitian ini baru meliputi jumlah pasien yang sedikit. Para peneliti pun belum tahu aspek apa dari gerakan tai chi yang bisa membantu pasien mengurangi keluhannya, apakah sesi olah napasnya, gerakan rilaksasi, atau karena bertemu teman-teman dalam kelas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
    atau