Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
INVESTASI

Korsel Bentuk Tim Kerjasama Investasi di RI

Kompas.com - 16/02/2011, 14:15 WIB

SEOUL, KOMPAS.com - Korea Selatan membentuk tim khusus percepatan kerjasama ekonomi dan investasi di Indonesia, sebagai reaksi atas surat resmi dari Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono. Korea Selatan akan menyampaikan laporan tentang proyek-proyek pilihan mereka di Indonesia secara resmi di Bali, pada April 2011.

"Surat sudah saya sampaikan kepada Presiden Lee tadi pagi (Rabu, 16 Februari 2011). Ini disambut baik karena Presiden Lee menilai Indonesia tidak hanya memiliki hubungan biasa, tetapi juga hubungan istimewa yang diikat dalam persahabatan yang erat. Sebagai bentuk perhatiannya, Presiden Lee membentuk tim khusus," ujar Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Seoul, Korea Selatan, Rabu (16/2/2011) yang bertindak sebagai Utusan Khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Surat disampaikan Hatta secara langsung kepada Presiden Lee di istana Kepresidenan yang kerap dinamai Blue House di Seoul. Ikut menyaksikan penyerahan surat tersebut Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Gita Wirjawan, dan Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tanjung.

"Dari pihak Indonesia, pemerintah juga segera membentuk tim khusus yang akan menindaklanjuti percepatan kerjasama investasi dengan Korea Selatan tersebut, sehingga benar-benar dapat direalisasikan," ujar Hatta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com