Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Relawan MerC Presentasi Malaria ke AS

Kompas.com - 12/12/2011, 12:55 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Dua relawan medis lembaga kemanusiaan MER-C Indonesia, dr. Zackya Yahya dan dr. Cut Nurul Hafufah, berangkat ke Philadelphia untuk mempresentasikan hasil riset mengenai malaria.

Dalam siaran pers MER-C yang diterima Senin (12/12/2011), disebutkan bahwa kedua dokter relawan ini akan mempresentasikan hasil risetnya yang dilakukan di Papua pada acara Seminar American Society of Tropical Medicine and Hygene (ASMTH) ke-60 yang diadakan di Philadelphia, AS.

Cut Nurul merupakan satu-satunya peserta asal Indonesia yang diundang dalam ASMTH tahun ini. Penelitian Cut adalah mengenai penggunaan asrtemisin based combination therapy (ACT) per oral.

Pengobatan ACT ini adalah salah satu upaya mengatasi malaria tanpa komplikasi. Menurut Cut, penelitian ini diharapkan bisa menjadi masukan bagi upaya penanganan kasus malaria yang masih menjadi penyakit endemik di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com