Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/05/2016, 14:07 WIB
Lily Turangan

Penulis

KOMPAS.com - Anda mungkin pernah mendengar bahwa memotong sayuran, seperti seledri dan paprika sebelum disimpan di lemari es akan mempermudah Anda ketika hendak memasaknya. Saran tersebut ada benarnya. Tapi, ketika bicara mengenai memaksimalkan nilai gizinya, ada aturan lain yang perlu diketahui.

"Secara umum, semakin lama makanan disimpan di lemari es, freezer atau lemari biasa, berarti akan semakin besar nutrisinya hilang," kata pakar diet  Patricia Bannan, RDN, penulis Eat Right When Time Is Tight.

"Air, cahaya dan panas semua mempercepat hilangnya nutrisi, terutama yang memiliki kandungan vitamin C, folat dan thiamin."

Itu mengapa pasar tradisional menjadi sumber terbesar bagi produk sayur segar yang tidak harus melewati perjalanan jauh dalam wadah tak berpendingin dan dapat kehilangan nutrisi sepanjang perjalanan.

Dalam sebuah penelitian dari Pennsylvania State University, bayam segar dapat lebih banyak mempertahankan nutrisinya bila disimpan pada suhu dingin dibanding suhu hangat.

Bahkan di rak yang didinginkan sampai 39° F, setelah delapan hari sayuran hijau hanya dapat mempertahankan 53% kandungan folatnya.

Lain kali Anda membongkar tas belanjaan Anda, gunakan tips penyimpanan ini untuk menjaga keamanan, kualitas, nutrisi, tekstur dan rasa. Mulailah dengan menetapkan freezer dibawah 0° F, dan kulkas Anda di bawah 40° F.

 

Bayam, Brokoli, Wortel dan Daun Selada lainnya

Letakkan pada rak sayuran di kulkas pada suhu terdingin. Akan lebih bagus jika lemari es yang digunakan dapat mengatur kelembaban. Karena kelembaban dapat membantu mempertahankan nutrisi. Jika tidak ada, bungkus wortel dan seledri dengan plastik untuk mengunci kelembaban.

 

Bawang, Labu, Kentang, dan Umbi lainnya

Jangan disimpan di tempat yang lembab. Produk ini suka dengan tempat dingin namun tidak perlu ditaruh di kulkas jika Anda memiliki tempat yang gelap, kering yang tidak berdekatan dengan sumber panas.

Pertimbangkan juga untuk menyimpan apel dan kentang secara bersamaan untuk mencegah mereka tumbuh.

Dalam sebuah percobaan yang dilakukan oleh America's Test Kitchen, kentang yang disimpan tanpa apel akan tumbuh dalam lima minggu, sedangkan kentang yang disimpan dengan apel tidak tumbuh.

 

Thyme, Rosemary, Seledri, dan Rempah Segar lain

Mereka bisa disimpan dalam vas kecil di meja jika Anda akan menggunakannya dalam beberapa hari kedepan.

Jika tidak, bungkus akar dengan tissue yang dibasahi dengan air lalu taruh di lemari es untuk memaksimalkan kelembaban. Jangan lupa untuk memercikan air secara teratur pada tissue agar rempah tetap segar.

 

Kacang-kacangan dan Selai Kacang

Jika tidak akan memakannya dalam beberapa minggu, menyimpan dalam lemari es dapat membuatnya tahan selama satu tahun bahkan lebih.

Menyimpannya dalam freezer bisa membuatnya bertahan hingga 2 tahun dan mempertahankan minyak alami serta bahan lain dalam selai kacang.

Kacang yang dikupas dapat menyerap lebih banyak kelembaban dan memengaruhi rasanya. Untuk itu, simpan kacang dalam kemasan kedap udara yang bersih dan kering.

 

Buah-buahan

Buah matang disimpan dalam tempat bersuhu ruang; konsumsi segera atau didinginkan untuk menghentikan proses pematangan.

Jika memungkinkan, simpan di laci dengan rak terpisah dari sayuran, karena buah memancarkan gas ethylene alam yang akan mematangkan segala sesuatu lebih cepat. Sebagai contoh, pisang matang  dapat diperlambat proses kematangannya dengan membungkus batang pisang dengan plastik.

Untuk alpukat yang terlalu matang dan memiliki bintik-bintik coklat, tidak hanya kurang lezat, tetapi juga sedikit beracun: Memar pada buah alpukat mungkin mengandung jamur beracun dan histamin.

 

Berries

Cuci dengan singkat menggunakan larutan cuka yang telah diencerkan air (satu bagian cuka ditambah tiga bagian air), merupakan disinfektan alami yang dapat menjaga buah agar tidak berjamur.

Pastikan untuk mengeringkannya, bungus dengan tissue, taruh dalam wadah yang mampu menjaga sirkulasi udara di lemari es.

 

Telur

Simpan dalam kemasan aslinya di rak atas lemari es, bukan di tempat telur yang ada di pintu lemari es. Di tempat itu, telur tidak mendapat suhu terdingin, sehingga dapat memengaruhi kualitasnya.

 

Tepung Gandum

Taruh bahan pokok ini dalam freezer, setidaknya untuk beberapa hari setelah Anda membelinya. Proses pembekuan membunuh kumbang dan telur serangga dan juga menjauhkan sinar matahari yang dapat merusak tepung. Ya, tepung juga dapat rusak.

Taruh di wadah yang tertutup rapat, seperti dalam kantong plastik zippable, agar tepung tidak tertular bau dari bahan makanan lain.

 

Minyak

Terutama jika minyak rendah lemak jenuh, contohnya canola, sunflower dan minyak zaitun bisa menjadi tengik jika disimpan pada suhu ruang dan tidak digunakan dalam beberapa bulan.

Minyak tengik bisa mengandung senyawa racun yang terkait dengan masalah neurologis dan kanker. Pertimbangkan untuk menyimpan botol di pusat atau rak bagian atas lemari es agar tidak tengik. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com