Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Minuman ala Rumah yang Bisa Bantu Perawatan Batu Ginjal

Kompas.com - 13/09/2020, 06:02 WIB
Resa Eka Ayu Sartika

Penulis

KOMPAS.com - Membaca kata batu ginjal mungkin membuat sebagian orang takut akan rasa sakitnya.

Ya, salah satu jenis sakit ginjal ini kerap menimbulkan rasa nyeri tak tertahankan di area punggung terutama saat buang air kecil.

Seperti namanya, batu ginjal terjadi karena adanya endapan keras mineral yang terbentuk dalam ginjal.

Baca juga: 6 Makanan Penyebab Batu Ginjal yang Harus Diwaspadai

Endapan tersebut biasanya menyerupai kerikil hingga batu. Hal ini terjadi ketika mineral tertentu menumpuk dalam tubuh.

Penyebab endapan ini sendiri bisa beragam, misalnya saja pola makan tinggi protein, gula, dan garam.

Faktor lain seperti genetik, obesitas, kurang minum, serta konsumsi vitamin aray suplemen dosis tinggi juga bisa jadi pemicunya.

Melihat penyebab dan faktornya, batu ginjal juga dapat diobati dengan mengubah pola makan dan pengobatan.

Perawatan batu ginjal juga dapat dilakukan ala rumahan. Setidaknya ada 6 jenis perawatan rumahan yang bisa dilakukan untuk penderita batu ginjal.

1. Minum air

Masalah ginjal biasanya berhubungan dengan konsumsi cairan.

Merangkum dari Healthline, minum banyak cairan adalah bagian penting dalam menjaga ginjal, mencegah pembentukan batu ginjal, dan bahkan bisa mengeluarkannya.

Ya, cairan tidak hanya mengeluarkan racun dalam tubuh tapi juga mengeluarkan batu ginjal melalui saluran kemih.

Jika Anda didiagnosis dengan batu ginjal, upayakan untuk minum 12 gelas air setiap hari.

Pasalnya, dehidrasi adalah salah satu faktor risiko utama batu ginjal.

Baca juga: Batu Ginjal: Penyebab, Gejala, Pencegahan hingga Cara Mengatasinya

Anda perlu memperhatikan warna urine untuk memastikan kondisi hidrasi tubuh. Warna urine yang baik adalah kuning pucat yang sangat terang.

2. Jus lemon

Selain air, Anda juga bisa minum jus lemon.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau