Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penting untuk Kesehatan Mental, Berikut 4 Cara Meningkatkan Serotonin

Kompas.com - 15/10/2020, 15:08 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Saat merasa sedih atau suasana hati tak stabil, kita tak perlu memikirkan cara-cara sulit untuk mengatasinya.

Pasalnya, tubuh memiliki "obat alami" yang dapat membantu kita mengatasi semua itu. Obat alami tersebut kita kenal dengan nama hormon serotonin.

Menghimpun laporan Medical News, serotonin membantu mengatur suasana hati secara alami.

Ketika kadar serotonin normal, kita bisa merasa lebih tenang, bahagia, fokus, stabil secara emosional, dan rasa cemas pun berkurang.

Baca juga: 9 Jenis Makanan yang Baik untuk Penderita Depresi

Itu sebabnya, kadar serotonin yang rendah bisa menyebabkan gangguan suasana hati, seperti kecemasan dan depresi.

Lalu, bagaimana cara meningkatkan serotonin?

1. Penggunaan obat

Beberapa jenis antidepresan memang berfungsi meningkatkan kadar serotonin, seperti Inhibitor reuptake serotonin selektif.

Namun, penggunaan antidepresan harus sesuai resep dokter dan tak bisa sembarangan.

2. Olahraga

Olahraga memiliki efek substansial pada otak dan tubuh, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

Banyak riset membuktikan olahraga bisa memicu produksi triptofan, yang merupakan bahan baku pembuat serotonin.

Itu sebabnya, rutin melakukan olahraga juga bisa menjadi alternatif untuk mengurangi gejala depresi dan kecemasan.

3. Pola makan sehat

Makanan mengandung triptofan dapat meningkatkan kadar serotonin dalam tubuh.

Berikut berbagai jenis makanan yang tergolong sumber triptofan:

  • salmon
  • ayam
  • telur
  • bayam
  • biji-bijian
  • produk susu
  • kacang.

Mengkonsumsi makanan tersebut dapat meningkatkan jumlah triptofan dalam tubuh.

Selain itu, banyak riset telah membuktikan pola makan yang baik juga efektif untuk mengontrol gejala depresi dan meningkatkan kesehatan mental.

Baca juga: Waspadai, 5 Masalah Kulit Akibat Diabetes

4. Cahaya

Paparan cahaya terang juga mempengaruhi kadar serotonin di tubuh. Itu sebabnya, saat musim dingin - seperti yang terjaid di negara-negara eropa - membuat banyak orang berisiko mengalami depresi musiman.

Depresi musiman biasanya terjadi karena kurangnya paparan sinar matahari, yang memicu penurunan kadar serotonin.

Riset 2015 membuktikan terapi cahaya dapat meningkatkan kadar serotonin pada penderita depresi musiman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau