Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/11/2020, 09:05 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Stres memang terbukti dapat memicu berbagai masalah kesehatan, seperti insomnia, penambahan berat badan, hingga tekanan darah.

Faktanya, stres tidak selalu memicu hal buruk. Adakalanya, stres justru mendatangkan hal positif untuk diri kita.

Memang stres kronis bisa menyebabkan berbagai gangguan bagi fisik dan mental kita.

Baca juga: Mengenal Detoks Dopamin, Cara Lepaskan Diri Kesenangan Sementara

Akan tetapi, stres yang terjadi dalam batasan wajar akan mendatangkan berbagai keuntungan, seperti berikut:

1. Meningkatkan fungsi kognitif

Rasa gugup dan panik yang muncul karena stres sedang juga bisa meningkatkan kinerja otak.

Pasalnya, stres bisa memperkuat hubungan antara neuron di otak, meningkatkan daya ingat dan rentang perhatian, serta membantu meningkatkan produktivitas.

Riset dari University of Berkeley yang melakukan uji coba pada tikus juga membuktikan, stres singkat menyebabkan sel induk di otak berkembang biak menjadi sel saraf baru.

Hal ini bisa memicu peningkatan kinerja mental setelah dua minggu. Performa otak yang lebih baik bisa meningkatkan kinerja otak saat stres.

2. Mencegah infeksi

Saat stres, tubuh akan mengeluarkan respons "fight atau flight". Respon tersebut sebenarnya dirancang untuk melindungi kita, baik dari cedera atau ancaman lainnya.

Tak hanya itu, stres juga memicu pengeluaran hormon tertentu. Dalam jumlah yang wajar, hormon stres juga membantu melindungi dari infeksi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com