Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Penyebab Murmur Jantung Tidak Normal dan Faktor Risikonya

Kompas.com - 10/02/2022, 12:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Murmur jantung adalah suara aliran darah yang melewati pembuluh darah dan katup jantung.

Dilansir dari British Heart Foundation, bunyi desir atau desis perlahan murmur jantung ini bisa didengarkan lewat pemeriksaan dada dengan stetoskop.

Biasanya, jantung normal akan mengeluarkan bunyi teratur ketika katup jantung bekerja.

Namun, dokter dapat mengidentifikasi murmur terdengar tidak normal ketika jantung bermasalah.

Murmur jantung terkadang bukan masalah kesehatan yang perlu dikhawatirkan. Tapi, murmur jantung yang tidak normal pantang disepelekan karena terkadang terkait dengan penyakit jantung.

Baca juga: Kenali Apa itu Murmur Jantung, Bunyi Jantung yang Tidak Biasanya

Penyebab murmur jantung tidak normal

Penyebab murmur jantung tidak normal pada orang dewasa biasanya terkait gangguan katup jantung.

Sedangkan pada anak-anak, murmur jantung tidak normal biasanya disebabkan penyakit jantung bawaan.

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut beberapa penyebab murmur jantung tidak normal:

  • Cacat septum atau terbentuknya lubang di jantung, tingkat keparahannya tergantung ukuran lubang dan lokasinya
  • Gangguan aliran darah antara bilik jantung atau pembuluh darah jantung
  • Gangguan katup jantung sejak lahir, seperti katup jantung terlalu sempit atau katup jantung bocor
  • Kalsifikasi katup atau pengerasan dan penebalan katup jantung
  • Endokarditis atau infeksi pada pelapis dan katup jantung, penyebabnya bisa dari komplikasi infeksi bakteri atau kuman lain
  • Demam rematik, penyakit ini bisa muncul karena radang tenggorokan yang tidak diobati dengan tepat

Penyebab murmur jantung tidak normal tidak selalu terkait dengan penyakit jantung.

Infeksi yang tidak ditangani secara tepat terkadang bisa menyebabkan komplikasi, terutama bagi orang yang sebelumnya sudah punya riwayat penyakit jantung.

Baca juga: 13 Gejala Penyakit Jantung yang Kerap Tidak Disadari Pengidapnya

Faktor risiko murmur jantung tidak normal

Seseorang berpeluang terkena murmur jantung apabila memiliki faktor risiko berikut:

  • Punya keluarga yang mengidap penyakit jantung
  • Memiliki otot jantung lemah atau kardiomiopati
  • Pernah mengalami infeksi pada lapisan jantung atau endokarditis
  • Punya kelainan darah yang ditandai tingginya sel darah putih eosinofil
  • Pengidap autoimun lupus dan rheumatoid arthritis
  • Pengidap penyakit katup jantung
  • Punya tekanan darah tinggi
  • Memiliki riwayat tekanan darah tinggi di paru-paru atau hipertensi pulmonal
  • Pernah terkena demam rematik
  • Punya kelenjar tiroid yang terlalu aktif atau hipertiroid
  • Bayi lahir dengan kondisi ibu hamil dengan diabetes dan infeksi rubella yang tidak terkontrol
  • Bayi lahir dari ibu hamil yang mengonsumsi obat tertentu dan minum alkohol

Beberapa faktor di atas dapat meningkatkan risiko seseorang terkena murmur jantung tidak normal.

Baca juga: 6 Jenis Penyakit Jantung dan Ciri-cirinya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau