KOMPAS.com - Stroke ringan dikenal juga sebagai transient ischemic attack (TIA).
Mengutip Healthline, stroke ringan atau ministroke terjadi ketika bagian otak mengalami kekurangan aliran darah sementara.
Baca juga: Penyebab Stroke Ringan dan Faktor Risikonya
Penyebab stroke ringan adalah gumpalan darah di arteri yang terhubung ke otak.
Gumpalan yang menyumbat ini besifat sementara dan aliran darah dapat kembali normal dengan cepat.
TIA menyebabkan gejala mirip stroke biasa, tetapi kondisi ini bisa sembuh dalam waktu singkat, beberapa jam hingga 24 jam.
Jika stroke biasa, dapat menyebabkan gejala dan komplikasi permanen.
Artikel ini akan menunjukkan apa saja tanda-tanda stroke ringan yang perlu Anda waspadai.
Baca juga: Cara Mengatasi Stroke Ringan
Dikutip dari Verywell Health, berikut macam tanda-tanda stroke ringan yang paling umum:
Baca juga: Stroke Ringan, Apa Bisa Sembuh Total?
Gejala stroke ringan yang spesifik bergantung pada bagian otak yang terpengaruh, misalnya:
Jika Anda atau orang dekat Anda mengalami tanda-tanda stroke ringan seperti di atas, segera periksa ke dokter.
Untuk diketahui, stroke ringan adalah "serangan peringatan" yang tanda-tanda stroke yang lebih parah.
Menurut studi, satu dari tiga orang yang mengalami stroke ringan bakal mengalami stroke yang lebih parah dalam satu tahun.
Untuk itu, segera evaluasi kesehatan dan lakukan pengobatan jika Anda merasakan tanda-tanda stroke ringan di atas.
Baca juga: Hubungan Hipertensi, Penyakit jantung, dan Stroke
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.