Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi: Banyak Konsumsi Buah-buahan Cegah Depresi di Kemudian Hari

Kompas.com - 17/08/2024, 16:15 WIB
Khairina

Penulis

Sumber Health

KOMPAS.com-Sudah lama diketahui bahwa buah dalam menu makanan meningkatkan asupan serat, meningkatkan kadar antioksidan, dan memperkaya variasi diet.

Kini, penelitian terbaru menunjukkan bahwa buah juga berpotensi untuk mencegah depresi di kemudian hari.

Sebuah studi pada Juni 2024 yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, Health and Aging menemukan, orang paruh baya yang makan lebih banyak buah memiliki tingkat depresi yang lebih rendah di usia tua.

 

Studi longitudinal dari Singapura ini melacak hampir 14.000 peserta selama lebih dari 20 tahun.

Baca juga: Bolehkah Mengonsumsi Buah Mengkudu Setiap Hari? Berikut Penjelasannya

 

Mereka yang mengonsumsi buah setidaknya 3 porsi per hari mengurangi kemungkinan depresi terkait usia setidaknya sebesar 21 persen.

Temuan ini dapat memberikan dampak yang berarti dalam mencegah kondisi kesehatan mental yang sangat umum di kalangan populasi lanjut usia.

"Studi di seluruh dunia telah memperkirakan bahwa prevalensi gejala depresi di usia lanjut berkisar antara 17,1 persen hingga 34,4 persen dan di antara mereka dengan gejala depresi ringan atau subklinis, 8-10 persen dapat bertransisi menjadi depresi mayor setiap tahunnya," kata penulis utama studi, Woon Puay Koh, MBBS, PhD, profesor di Program Penelitian Translasi Kesehatan Longevity di Universitas Nasional Singapura, seperti ditulis Health.

Statistik yang mengkhawatirkan ini mendorong Koh dan tim penelitinya untuk mengeksplorasi bagaimana diet pada paruh baya dapat mempengaruhi kesehatan mental di tahun-tahun mendatang. 

Hubungan antara konsumsi buah dan depresi

Studi di The Journal of Nutrition, Health and Aging ini dimulai dengan data dari tahun 1993–1998. Pada saat itu, 13.738 orang dewasa di Singapura diminta untuk menjawab pertanyaan mendetail tentang konsumsi buah dan sayuran mereka. Usia rata-rata mereka adalah 52,4 tahun.

Lebih dari dua dekade kemudian, dalam periode wawancara lanjutan pada tahun 2014–2016, ketika peserta memiliki usia rata-rata 72,5 tahun, mereka dievaluasi menggunakan Skala Depresi Geriatri, alat skrining klinis yang digunakan di banyak negara untuk mengidentifikasi depresi pada orang dewasa yang lebih tua.

Semakin banyak buah yang dikonsumsi oleh subjek dalam kuesioner pada tahun 1990-an, semakin rendah kemungkinan mereka mengalami depresi sekitar 20 tahun kemudian. Hubungan antara buah dan kesehatan mental yang lebih baik ini juga tidak kecil.

Koh menyatakan, peserta yang makan setidaknya tiga porsi buah per hari, dibandingkan dengan mereka yang kurang dari satu porsi per hari, mampu mengurangi kemungkinan depresi terkait penuaan setidaknya sebesar 21 persen.

Buah-buahan yang dimaksud adalah 14 pilihan spesifik yang biasa dikonsumsi di Singapura. Di antara mereka, jeruk, jeruk keprok, pepaya, pisang, dan semangka secara khusus terkait dengan berkurangnya kemungkinan depresi.

Baca juga: Buah Mengkudu Bisa Mengobati Penyakit Apa? Berikut 6 Daftarnya

Menurut Julie Pace, RDN, ahli gizi fungsional dan pemilik Core Nutrition Health and Wellness, ini mungkin mempengaruhi seberapa baik kesimpulan studi ini berlaku untuk populasi lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau