Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Aman Ibu Hamil Minum Soda? Berikut Faktanya...

Kompas.com - 01/07/2023, 12:01 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Banyak orang percaya minum soda adalah salah satu pantangan bagi ibu hamil.

Sebab, mereka percaya bahwa soda yang mereka minum bisa berdampak buruk pada janin yang dikandungnya.

Makanan dan minuman yang dikonsumsi selama hamil memang berpengaruh besar pada kesehatan janin.

Baca juga: Anggota TNI Terduga Penembak Polisi di Way Kanan Serahkan Diri dan Ditahan

Lalu apakah soda berbahaya untuk ibu hamil?

Untuk mengetahui apakah soda berbahaya bagi ibu hamil, kita harus mencari tahu terlebih dahulu apa yang terkandung di dalamnya.

Soda mengandun pemanis buatan dan kafein. Jika dikonsumsi terlalu banyak, tentu akan berbahaya bagi kesehatan.

Kafein dalam jumlah sedang memag tidak berbahaya bagi kehamilan.

Baca juga: Warganet Temukan Catatan Belanda Anggap Orang Indonesia sebagai Bangsa Barat, Apa Kata Ahli?

American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) merekomendasikan untuk membatasi kafein selama kehamilan hingga 200 miligram (mg) sehari.

Kafein yang dikonsumsi bisa melewati plasenta ke dalam cairan ketuban dan aliran darah bayi.

Meski tubuh bisa menghilangkan kafein dengan cukup cepat, tubuh bayi belum berkembang sempurna, sehingga kafein membutuhkan waktu lebih lama untuk pemrosesan kafein.

Akibatnya, janin dalam kandungan bisa terpapar efek kafein lebih lama.

Baca juga: 3 Bahaya Konsumsi Makanan Mentah untuk Ibu Hamil

Penelitian menemukan bahwa wanita hamil yang mengonsumsi lebih dari 50 miligram kafein per hari berpotensi besar melahirkan bayi dengan berat rendah.

Meski ada beberapa soda yang bebaskafein, namun minuman tersebut tetap berkalori tinggi yang bisa memicu kenaikan berat badan.

Soda juga mengandung gula yang tinggi, yang bisa berefek buruk pada janin hingga mereka dewasa.

Baca juga: Ariel NOAH Tanggapi Ahmad Dhani yang Sebut Uji Materi UU Hak Cipta ke MK Kekanak-kanakan

Riset sudahmembuktikan bahwa ibu yang mengonsumsi gula tinggi selama hamil lebih mungkin melahirkan anak dengan memori dan kemampuan belajar yang buruk. Mereka juga rentan mengalami asma.

Jadi, bisa dibilang konsumsi soda sesekali selama kehamilan memang tidak berbahaya.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau