Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Makanan Ringan Saat Anak Demam yang Aman Dikonsumsi

Kompas.com - 23/11/2023, 06:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

 

KOMPAS.com - Ketika anak demam seringkali orang tua kebingungan dalam memilih makanan atau camilan kepada sang buah hati karena nafsu makan yang berkurang.

Padahal, anak demam memerlukan nutrisi seimbang dan cairan yang cukup agar bisa pulih dengan cepat. 

Artikel ini akan menjelaskan beberapa makanan ringan saat anak demam yang aman dikonsumsi. Namun sebelumnya, ketahui terlebih dahulu pengertian demam berikut. 

Baca juga: Demam Pada Anak Naik Turun, Gejala Apa?

Apa itu demam?

Dilansir dari WebMD, demam adalah kondisi di mana tubuh sedang melakukan respons terhadap berbagai kondisi.

Demam pada anak biasanya muncul karena terkena infeksi virus atau bakteri.

Sistem kekebalan tubuh anak akan melakukan pertahanan dari infeksi bakteri yang masuk dan memicu kenaikan suhu.

Baca juga: Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

Namun selain infeksi virus atau bakteri, vaksinasi juga bisa menyebabkan demam pada anak.

Tubuh merespon adanya zat asing dari vaksin yang masuk dan ini menunjukan bahwa sistem kekebalan tubuh pada anak sedang bekerja.

Demam dapat mereda dengan sendirinya dengan perawatan ala rumahan seperti mengompres si kecil, tirah baring atau membiarkan anak istirahat, dan membiarkan anak mengenakan baju tipis. 

Namun, apabila demam pada anak disertai dengan kondisi medis lain seperti sakit kepala, pilek, mual muntah, dan kejang, orangtua sebaiknya segera membawa si kecil periksa ke dokter. 

Baca juga: 4 Penyebab Anak Demam dan Muntah, Orangtua Perlu Tahu

Apa makanan ringan yang aman dikonsumsi saat anak demam?

Saat demam, anak dianjurkan untuk makan dan minum lebih banyak agar mendapatkan nutrisi karena kehilangan banyak kalori dan cairan.

Dilansir dari Healthline berikut ini adalah 5 jenis makanan ringan atau camilan yang baik dan aman dikonsumsi ketika si kecil demam:

  • Buah stroberi

Makanan ringan saat anak demam yang pertama adalah buah stroberi.

Baca juga: Lirik Lagu Selalu Ada di Nadimu - BCL Soundtrack Jumbo, Kalau Nanti Badai Kan Datang

Stroberi kaya akan vitamin C yang sering dikaitkan dengan peningkatan kesehatan kekebalan tubuh dan dapat membantu mencegah serta mengobati demam.

Selain vitamin C, stroberi kaya akan potasium, folat, serat, dan antioksidan aktif utama seperti polifenol dan flavonoid yang dikenal karena khasiatnya melawan penyakit.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sikap Prabowo Terkait Perang Dagang AS dan China
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau