Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Anggap Sepele, 10 Gejala Ini Bisa Jadi Tanda Kanker

Kompas.com - 07/02/2015, 12:20 WIB

KOMPAS.com — Walau sering kali kehadiran sel kanker tidak kita rasakan dan baru diketahui ketika sudah meluas, para ahli menyebutkan ada beberapa gejala yang sering dianggap sepele tetapi bisa jadi merupakan tanda kanker.

Batuk terus-menerus, sakit yang sulit untuk disembuhkan, penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan, dan perubahan cara kerja kandung kemih merupakan sebagian gejala kanker yang perlu diwaspadai.

Sebuah survei yang dilakukan oleh peneliti dari Cancer Research UK menemukan, hampir setengah dari orang yang memiliki setidaknya satu gejala utama dari kanker, memilih untuk tidak berkonsultasi dengan dokter dan hanya berpikir bahwa gejala yang mereka alami merupakan hal yang sepele.

Namun, para ahli menyarankan jika Anda atau anggota keluarga Anda menderita setidaknya satu dari 10 gejala tersebut, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.
Adapun 10 gejala tersebut yaitu:

1. Batuk yang tak kunjung sembuh atau suara serak bisa menunjukkan kanker paru-paru.

2. Perubahan penampilan tahi lalat yang menjadi makin besar dan gatal bisa berarti Anda menderita kanker kulit.

3. Perubahan kebiasaan atau gangguan buang air besar bisa menjadi tanda kanker usus.

4. Sakit yang tidak sembuh-sembuh, tergantung lokasinya, jika di ulkus mulut bisa berarti kanker mulut.

5. Kesulitan menelan bisa menjadi tanda kanker esofagus.

6. Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan dan secara tiba-tiba dapat menunjukkan beberapa jenis kanker.

7. Perubahan terus-menerus dalam kebiasaan buang air kecil, ada darah di urine, bisa menjadi tanda dari kanker kandung kemih dan kanker prostat pada pria.

8. Munculnya benjolan bisa menjadi tanda peringatan dari berbagai bentuk penyakit.

9. Muncul rasa nyeri, tergantung lokasinya, dapat menunjukkan berbagai jenis kanker.

10. Pendarahan yang terus-menerus biasanya menunjukkan kanker usus atau kanker serviks.

Dr Katriina Whitaker, dari University College London, mengatakan, banyak orang sebenarnya memiliki salah satu dari gejala yang tertera di atas, tetapi mereka menganggap kondisi ini merupakan suatu hal yang sepele.

Kebanyakan mereka memilih tidak memeriksakan diri karena takut didiagnosis kanker, padahal mereka sudah memiliki salah satu gejala dari 10 tanda-tanda tersebut.

Terkadang gejala yang Anda alami belum tentu kanker, tetapi sebaiknya segala kondisi yang dialami langsung dikonsultasikan dengan dokter. Dengan demikian, setiap kondisi penyakit bisa diketahui sedini mungkin dan peluang kesembuhannya lebih besar. (Monica Erisanti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com