Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Sekadar Bunga Tidur, Mimpi Kegelisahan Bisa Pengaruhi Kesehatan

KOMPAS.com - Bagi sebagian besar orang, mimpi hanyalah bunga tidur. Namun, mimpi juga bisa menjadi pertanda sekaligus penyebab gangguan kesehatan dalam diri kita.

Anxiety dream atau mimpi kegelisahan merupakan mimpi yang mengganggu kualitas tidur tetapi juga bisa menambah stres dan kekhawatiran di pagi hari.

Mimpi kegelisahan ini memiliki efek yang lebih mengganggu daripada mimpi buruk biasa.

Mimpi kegelisahan ini bisa membuat penderitanya merasa panik atau gugup selama bermimpi.

Kondisi tersebut akan berlanjut meski telah terbangun dari tidur dan bisa bertahan hingga sepanjang hari.

Tentunya, hal ini akan berdampak buruk pada kesehatan dan produktivitas kita.

Penyebab

Beberapa hal yang memicu mimpi kegelisahan antara lain:

  • ketakutan atau stres
  • perubahan hidup yang baru terjadi, terutama yang memicu ketidakpastian atau kesusahan lainnya
  • peristiwa traumatis
  • insomnia atau gangguan tidur
  • penggunaan zat terlarang, termasuk alkohol.

Mimpi kegelisahan juga bisa disebabkan karena adanya kondisi medis tertentu seperti:

  • parasomnia (gangguan tidur)
  • gangguan stres pasca-trauma (PTSD)
  • kanker
  • penyakit jantung
  • depresi.

Penelitian 2014 menunjukan kecemasan juga dapat memicu mimpi kegelisahan di malam hari. Mimpi kegelisahan juga bisa menyebabkan kecemasan dan depresi.

Dengan kata lain, kecemasan dan mimpi buruk akan membentuk lingkaran setan yang semakin memperburuk kondisi kesehatan fisik dan mental kita.

Cara mengatasi

Untuk mengatasi hal ini, kita harus melakukan teknik relaksasi untuk melepaskan ketegangan di otak kita.

Berikut aktivitas yang bisa membuat kita merasa rileks:

Ketika mimpi buruk membuat Anda tiba-tiba trbangun dari tidur dan sulit kembali memejamkan mata, segera bangun dari kasur.

Setelah itu, kita bisa meminum air putih, berjalan kaki di sekitar rumah atau mandi air hangat.

Setelah merasa rileks dan mengantuk, kita bisa kembali ke tempat tidur dan memejamkan mata.

Hindari melihat jam ketika kita tiba-tiba terbangun dari tidur karena cara ini hanya akan membuat kita sulit mendapatkan kualitas tidur yang baik.

JIka mimpi kegelisahan telah menganggu fungsi sehari-hari, kita harus segera mencari bantuan profesional.

Kita bisa meminta bantuah psikolog atau terapis kesehatan mental untuk menemukan cara mengatasi stres atau gangguan kesehatan mental yang memicu mimpi kegelisahan ini.

https://health.kompas.com/read/2020/06/01/180000268/bukan-sekadar-bunga-tidur-mimpi-kegelisahan-bisa-pengaruhi-kesehatan

Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke