Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Cara Mudah Tingkatkan Peforma Seks untuk Pria

KOMPAS.com - Menyenangkan istri, khususnya dalam urusan ranjang, adalah keinginan setiap pria.

Namun, tak sedikit pria yang terlalu fokus pada peforma seksualnya justru membuat mereka terjerumus dalam kecemasan.

Padahal, kecemasan bisa berdampak negatif pada peforma seks. Pada akhirnya, impian untuk memuaskan istri pun hanya tinggal kenangan saja.

Cara meningkatkan peforma seks

Sebenarnya, meningkatkan peforma seks tidak sesulit yang kita bayangkan. Ada banyak cara mudah yang bisa pria lakukan untuk meningkatkan peforma mereka di ranjang.

Berikut cara meningkatkan peforma seksual agar istri bahagia:

1. Fokus pada foreplay

Banyak pria percaya bahwa penetrasi adalah yang paling penting, bahkan bagian yang menentukan dari seks.

Faktanya, menyenagkan wanitaa tak selalu membutuhkan ereksi. Bahkan, pria dengan disfungsi ereksi pun bisa menyenangkan pasangannya melalui fore play.

Foreplay bisa dilakukan dengan sentuhan atau ciuman. Riset 2017 membuktikan bahwa hanya 18 persen wanita yang mengalami orgasme hanya dari hubungan seksual saja.

2. Kelola stres dan kecemasan

Kecemasan dan stres akan membuat pria sulit mendapatkan atau mempertahankan ereksi.

Hal tersebut juga bisa mengurangi keintiman seksual. Untuk mengurangi rasa cemas dan stres, para pria bisa melalukan meditasi, istirahat yang cukup, atau berkonsultasi dengan profesional.

3. Berhenti merokok

Merokok dapat menyebabkan tekanan darah tinggi dan berbagai permasalahan terkait jantung. Semua hal tersebut bisa memicu masalah ereksi.

Selain itu, merokok juga bisa meningkatkanrisiko disfungsi ereksi.

Riset 2013 yang menganalisis 13 studi tentang rokok dan kinerja seksual membuktikan bahwa berhenti merokok bisa meningkatkan fungsi seksual dan mengurangi disfungsi ereksi.

4. Rutin olahraga

Rutin olahraga tak hanya meningkatkan kesehatan tetapi juga bisa memperbaiki fungsi seksual.

Kondisi seperti tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan diabetes dapat merusak saraf dan mengubah jumlah darah yang mengalir ke penis. Hal ini dapat membuat lebih sulit untuk mendapatkan atau mempertahankan ereksi.

Selain itu, olahraga teratur juga meningkatkan kesehatan mental, mengurangi kecemasan dan membantu mereka merasa lebih baik.

Rutin olahraga juga membantu melatih otot-otot yang telibat dalam peningkatan libido dan ejakulasi.

https://health.kompas.com/read/2022/08/04/210000468/4-cara-mudah-tingkatkan-peforma-seks-untuk-pria

Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke