BANDUNG, SELASA-Setelah 9 bulan menjalani perawatan di RS Hasan Sadikin Bandung, serta menjalani 8 kali operasi dan satu kali proses biopsy, Dede "manusia akar" akhirnya diperkenankan pulang oleh tim dokter. Ditemani beberapa kerabatnya, Dede meninggalkan ruang RBB RSHS dengan senyum malu-malu.
“Alhamdulilah, sekarang saya sudah bisa pulang. Rasanya senang, karena bisa kumpul lagi dengan keluarga,” kata Dede saat ditanya perasaanya, ketika jumpa pers dengan wartawan di ruang rapat Ilmu Penyakit Dalam RSHS, Senin (25/8).
Ia mengaku setelah ini, akan bertemu lagi dengan tetangga dan teman-temannya. Ia sudah sangat ingin kumpul dan ngobrol bareng tetangganya di rumahnya yang berada di dekat hamparan sawah tersebut.(Tribun Jabar/TIF)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.