Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Bahasa via Budaya

Kompas.com - 18/01/2011, 03:19 WIB

Bahasa Inggris yang mulai berkembang pada abad kelima ini kini telah menjadi bahasa utama dan juga bahasa pemersatu di forum-forum internasional. Singkatnya, bahasa Inggris telah memasuki setiap elemen kehidupan meski di negara yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi sekalipun, seperti Indonesia.

Nah, pada hari Rabu (12/1) lalu, mahasiswa semester tiga jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar menyelenggarakan sebuah ekshibisi kebudayaan ”English and American Culture Festival”. Ekshibisi ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di lingkungan kampus UIN Alauddin Makassar. Pada penyelenggaraan perdana, ekshibisi ini menampilkan beberapa hasil karya para mahasiswa tahun kedua, yang meliputi penayangan film dokumenter, demo masak, pameran kerajinan tangan, hingga pembacaan puisi. ”Acara ini diselenggarakan untuk mengenalkan para mahasiswa akan kebudayaan bahasa Inggris, baik itu dari sisi Amerika maupun British,” papar Mansur Gaga, MA, dosen sekaligus penggagas acara.

Terdapat 15 peserta kelompok maupun perseorangan yang turut serta dalam festival perdana ini. Mereka antusias menampilkan karya-karya mereka, selain itu para penonton, baik mahasiswa maupun para dosen dan jajarannya yang ikut menyaksikan ekshibisi ini, mengaku puas dan terhibur atas semua karya-karya yang telah disuguhkan.

”Festival seperti hari ini sangat bagus bagi kami mahasiswa dan diharapkan penyelenggaraannya terus berjalan di tahun-tahun mendatang,” kata Muajiz Muallim, peserta ekshibisi yang menampilkan film dokumenter yang berjudul Living on Mosque.

Apa yang diharapkan Muajiz ternyata sejalan dengan apa yang dikatakan Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Drs Muin Manan, M.Pd. Dia mengharapkan, ke depan festival budaya ini bisa menggali kekayaan budaya timur, serta budaya lokal yang sangat beraneka ragam, dalam peranannya bagi perkembangan bahasa Inggris itu sendiri.

Acara ini juga menjadi ajang bagi para mahasiswa untuk sejenak melepaskan segala beban kuliah selama satu semester terakhir.

Muhammad Ikhsan Mahar, mahasiswa Fak/Jur Adab dan Humaniora/Bahasa dan Sastra Inggris, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com