Radon adalah gas radioaktif yang diproduksi secara alami ketika uranium, thorium, dan radium terurai di tanah, bebatuan, serta air.
Baca juga: Mitos atau Fakta, Tidur di Lantai Sebabkan Paru-paru Basah?
Paparan radon dalam jangka panjang diketahui dapat membahayakan kesehatan paru-paru.
3. Minimalkan paparan polusi udara di luar ruangan
Kualitas udara di luar dapat bervariasi dari hari ke hari dan kadang-kadang tidak sehat untuk bernapas.
Mengetahui kondisi polusi udara di luar dapat memengaruhi kesehatan Anda.
Perubahan iklim dan bencana alam juga dapat secara langsung berdampak pada kesehatan paru-paru.
4. Cegah Infeksi
Pilek atau infeksi pernapasan lainnya terkadang bisa berkembang menjadi masalah yang sangat serius.
Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk melindungi diri dari paparan infeksi itu, di antaranya:
5. Cek kesehatan rutin
Pemeriksaan rutin membantu mencegah penyakit, bahkan ketika Anda merasa sehat.
Hal ini juga berlaku untuk penyakit paru-paru yang kadang tidak terdeteksi hingga menjadi serius.
Selama pemeriksaan, penyedia layanan kesehatan akan melihat pernapasan dan mendengarkan keluhan Anda.
Baca juga: Mengenal Bahaya Cairan di Paru Seperti yang Dialami Suami Soraya Haque
6. Olahraga
Entah muda atau tua, langsing atau gemuk, berbadan sehat atau sakit, sangat dianjurkan untuk aktif secara fisik guna menjaga paru-paru tetap sehat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.