KOMPAS.com - Kulit berminyak adalah jenis kulit yang terjadi akibat kelenjar sebasea memproduksi sebum dalam jumlah berlebihan.
Kelenjar sebasea terletak di bawah permukaan kulit. Sementara, sebum adalah zat berminyak yang terbuat dari lemak.
Tidak semua produksi sebum ini buruk karena pada dasarnya sebum berfungsi membantu melindungi dan melembabkan kulit serta menjaga rambut tetap berkilau dan sehat.
Baca juga: 5 Jenis Kulit dan Ciri-cirinya yang Baik untuk Diketahui
Akan tetapi, terlalu banyak sebum dapat menjadi penyebab kulit berminyak, yang dapat menyebabkan pori-pori tersumbat dan muncul jerawat.
Genetika, perubahan hormon, atau bahkan stres dapat meningkatkan produksi sebum ini.
Kulit berminyak dan jerawat biasanya sulit untuk ditangani.
Namun, pengobatan rumahan sering kali dapat membantu mengurangi gejala tanpa pemakaian obat resep atau perawatan kulit yang mahal.
Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan kulit berminyak secara alami yang dapat dicoba di rumah:
1. Rajin cuci muka
Tampaknya sudah jelas bahwa rajin mencuci muka dapat membantu mengatasi kulit berminyak.
Tetapi sayangnya, banyak orang dengan kulit berminyak tidak mencuci muka setiap hari.
Melansir Health Line, jika kulit Anda berminyak, Anda harus mencuci muka setidaknya dua kali sehari, jangan terlalu jarang maupun berlebihan.
Baca juga: 9 Penyebab Kulit Sensitif yang Perlu Diwaspadai
Saat mencuci muka ini, hindari penggunaan sabun atau deterjen yang bersifat keras. Sebaliknya, gunakan sabun lembut seperti sabun gliserin.
2. Gunakan blotting paper atau kertas minyak
Kertas tipis dan kecil ini memang tidak akan mencegah kelenjar sebaceous Anda bekerja berlebihan.
Tetapi, blotting paper atau kertas minyak tetap saja bisa membantu Anda untuk menghilangkan minyak berlebih dari wajah untuk membantu meminimalkan kulit yang berkilau dan berminyak.
Blotting paper relatif mudah diperoleh dan tersedia dengan harga terjangku di toko kecantikan maupun apotek.
Sebagai saran, gunakan blooting paper sesuai kebutuhan atau jangan berlebihan sebagai bagian dari cara menghilangkan kulit berminyak.
Baca juga: 9 Ciri-ciri Kulit Sensitif yang Baik Dikenali
3. Oleskan madu
Madu adalah salah satu bahan pengobatan kulit alami yang telah sering digunakan sedari dulu.
Berkat kemampuan antibakteri dan antiseptiknya, madu dipercaya dapat bermanfaat bagi kulit berminyak dan rentan berjerawat.
Madu juga merupakan humektan (agen pelembab) alami, sehingga bisa membantu menjaga kelembapan kulit tanpa berminyak. Ini karena humektan menarik kelembapan dari kulit tanpa menggantikannya.