Berat badan Anda akan bertambah banyak di sekitar bagian depan selama kehamilan dan perubahan postur ini akan menyebabkan rasa sakit.
Selain itu, ligamen di punggung bawah dan kaki mengendur selama kehamilan. Mengenakan sepatu hak tinggi akan memberi tekanan berlebih pada sendi panggul dan punggung.
Hal ini menyebabkan nyeri di sekitar persendian, igamen di punggung bagian bawah, dan area panggul.
Sama seperti punggung dan perut Anda, ligamen di pergelangan kaki dan betis juga mengendur akibat hormon kehamilan.
Hal ini menyebabkan peregangan otot di kaki. Akibatnya, sepatu yang bisa Anda pakai dengan nyaman sebelum hamil akan terasa sesak dan menyakikan.
Baca juga: 8 Gejala Varian Covid-19 Arcturus yang Perlu Diwaspadai
Wanita hamil yang mengenakan sepatu hak tinggi selalu berisiko lebih tinggi mengalami jatuh atau trauma yang dapat mengakibatkan keguguran.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.