Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Saat Musim Hujan

Kompas.com - 29/11/2023, 10:30 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menjaga daya tahan tubuh penting dilakukan saat musim hujan. Pasalnya, saat musim hujan sering dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit karena berbagai alasan.

Pertama, kelembaban udara yang tinggi dapat menciptakan lingkungan ideal bagi pertumbuhan mikroorganisme seperti bakteri, jamur, dan virus.

Dilansir dari Cleveland Clinic, kondisi udara yang dingin dan lembab dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh sehingga membuat kita lebih rentan terhadap infeksi.

Baca juga: 5 Cara Ini Bikin Anda Tetap Sehat Saat Musim Hujan Tiba

Genangan air selama musim hujan juga dapat menjadi tempat berkembang biak bagi nyamuk, meningkatkan risiko penyakit menular seperti demam chikungunya, demam berdarah, dan malaria.

Perubahan suhu yang drastis selama musim hujan dapat memicu masalah pernapasan, seperti pilek dan flu.

Oleh karena itu, kita perlu meningkatkan daya tahan tubuh dengan menjaga pola makan, aktivitas fisik, istirahat cukup, dan menjaga hidrasi. Berikut penjelasannya. 

Bagaimana cara meningkatkan daya tahan tubuh?

Dilansir dari Healthline, berikut empat cara meningkatkan daya tahan tubuh yang bisa kita upayakan:

  • Menerapkan pola makan seimbang

Gizi yang tepat adalah pondasi utama daya tahan tubuh yang kuat. Konsumsilah makanan yang kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan.

Buah-buahan, sayuran, biji-bijian utuh, dan protein berkualitas tinggi seperti ikan, daging tanpa lemak, dan kacang-kacangan dapat memberikan nutrisi esensial yang diperlukan untuk memperkuat sistem kekebalan.

Hindari makanan olahan dan tinggi gula, karena dapat menghambat fungsi kekebalan tubuh.

Baca juga: 5 Penyakit Ini Sering Datang Saat Musim Hujan

  • Melakukan aktivitas fisiki secara teratur

Berolahraga secara teratur tidak hanya meningkatkan kebugaran fisik tetapi juga mendukung daya tahan tubuh.

Aktivitas fisik membantu meningkatkan sirkulasi darah, merangsang produksi sel darah putih, dan mengoptimalkan fungsi organ-organ vital.

Lakukan olahraga ringan hingga sedang seperti jalan cepat, bersepeda, atau latihan kekuatan secara teratur untuk memperkuat daya tahan tubuh Anda.

  • Istirahat dan tidur cukup

Istirahat yang cukup adalah kunci untuk pemulihan dan regenerasi sel-sel tubuh.

Kurang tidur dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko penyakit.

Pastikan untuk mendapatkan 7-9 jam tidur setiap malam agar tubuh Anda memiliki waktu yang cukup untuk memperbaiki diri.

Selain itu, manajemen stres yang efektif, seperti meditasi dan yoga, juga dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.

Baca juga: Musim Hujan Segera Tiba, Kenali Gejala DBD pada Anak

  • Mencukupi kebutuhan hidrasi

Air memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh dan sistem kekebalan.

Tubuh yang terhidrasi baik membantu transportasi nutrisi, membuang racun, dan menjaga kelembaban sel-sel tubuh.

Pastikan untuk minum cukup air setiap hari, terutama selama aktivitas fisik atau cuaca panas, untuk mendukung daya tahan tubuh optimal.

Meningkatkan daya tahan tubuh memerlukan komitmen pada gaya hidup sehat secara keseluruhan.

Dengan perubahan kecil dalam pola makan, aktivitas fisik, tidur, dan hidrasi, Anda dapat meningkatkan daya tahan tubuh saat musim hujan untuk melawan infeksi dan penyakit, serta menjaga kualitas hidup secara keseluruhan.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com