KOMPAS.com - Beberapa orang percaya bahwa sperma yang sudah kering dapat meningkatkan peluang untuk hamil. Namun, apakah sperma yang sudah kering bisa membuat hamil?
Ternyata, sperma yang sudah kering sudah tidak dapat membuahi sel telur sehingga tidak dapat menyebabkan kehamilan.
Pasangan suami-istri, atau pasutri, yang mencoba untuk bisa hamil dapat mencoba untuk melakukan hubungan seksual secara rutin dan melakukan pola hidup sehat agar peluangnya meningkat.
Untuk lebih jelasnya, ketahui efek sperma kering terhadap kehamilan dan cara cepat hamil berikut ini.
Baca juga: Mengapa Sperma Cepat Keluar? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
Ternyata, sperma yang sudah kering tidak bisa meningkatkan peluang kehamilan.
Dilansir dari Healthline, sperma yang sudah kering umumnya sudah mati sehingga tidak bisa membuahi sel telur.
Sperma akan mati dalam beberapa menit ketika jatuh pada benda yang dingin dan kering, dan sangat jarang bisa bertahan hidup hingga lebih dari 30 menit.
Namun, sperma dapat bertahan hidup lebih lama ketika dikeluarkan di lingkungan yang hangat dan lembap.
Meskipun terlihat mengering, beberapa sel sperma masih dapat hidup dan membuahi sel telur ketika masuk ke dalam vagina, meskipun kemungkinannya sangat kecil.
Anda dan pasangan yang ingin mencegah terjadinya kehamilan dapat membasuh sperma yang sudah kering dengan air sebelum melanjutkan hubungan seksual yang dilakukan.
Baca juga: Berapa Kali Hubungan Intim agar Cepat Hamil? Berikut Penjelasannya…
Pasutri yang ingin cepat mendapatkan momongan dapat meningkatkan frekuensi hubungan seksual yang dilakukan sehingga peluang untuk hamil juga bertambah.
Namun selain itu, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan peluang hamil.
Dilansir dari WebMD, ada beberapa cara cepat hamil yang bisa dicoba, seperti:
Memahami apakah sperma yang sudah kering bisa membuat hamil sangatlah penting sehingga Anda dan pasangan bisa melakukan tindakan yang diperlukan.
Namun, Anda dan pasangan yang ingin cepat hamil dapat mencoba beberapa cara di atas dan berkonsultasi dengan dokter secara rutin untuk mendukung kehamilan yang sehat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.