Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/07/2024, 10:18 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com - Serat merupakan zat gizi yang penting bagi kesehatan pencernaan dan membantu meningkatkan rasa kenyang. Itu sebabnya saat sedang melakukan program penurunan berat badan disarankan untuk memperbanyak serat.

Meski demikian menambah asupan serat tidak bisa sembarangan. Menambah banyak serat terlalu cepat dalam pola makan bisa menyebabkan tidak nyaman di perut, seperti kembung atau bahkan kram.

Untuk menyiasatinya, tambahkan porsi serat secara bertahap sehingga usus kita bisa beradaptasi. Lalu secara bertahap tambahkan porsinya.

Salah satu serat pangan yang penting adalah inulin. Probiotik di dalam inulin dapat membantu penyerapan kalsium dan meningkatkan rasa kenyang.

Inulin bisa ditemukan pada buah-buahan, sayuran, hingga umbi-umbian.

Baca juga: Apa yang Terjadi Jika Kita Kekurangan Serat? Ini Penjelasannya...

WRP meluncurkan produk terbarunya, Fibby, minuman tinggi serat.Dok WRP WRP meluncurkan produk terbarunya, Fibby, minuman tinggi serat.

Untuk memudahkan konsumen mencukupi asupan serat, WRP Indonesia meluncurkan produk terbarunya Fibby, minuman tinggi serat.

CEO WRP Indonesia, Kwin Wan Tien, mengatakan keunggulan utama dari Fibby adalah adanya kandungan serat pangan inulin dan serat pangan Psyllium husk yang membantu mengurangi respon glikemik dan menurunkan kadar gula darah setelah makan.

"Kedua kombinasi ini bisa memenuhi kebutuhan serat harian tubuh sehingga dapat membantu mendapatkan kulit lebih sehat dan bersinar," kata Wan Tien.

Selain itu, menurutnya konsumsi Fibby secara rutin juga dapat membantu mengontrol nafsu makan.

Baca juga: Benarkah Puasa Intermiten Sebabkan Massa Otot Berkurang?

"Sehingga dalam jangka panjangnya bisa mendukung wanita Indonesia mendapatkan figure yang ideal, serta meningkatkan kesehatan kulit tubuh dan wajah,” tambah Wan Tien.

Fibby telah diformulasikan tanpa gula dan mengandung berbagai vitamin. Produk ini juga diekstrak dari 8 buah dan sayuran, seperti apel, jambu, markisa, jeruk, wortel, asparagus, bayam, dan brokoli.

"Kandungan vitamin pun telah melengkapi formulasi Fibby, seperti vitamin B1 untuk kinerja metabolisme, vitamin B3 untuk kesehatan kulit, kandungan vitamin B6 sebagai sumber energi harian, serta Vitamin C sebagai antioksidan yang dapat membantu tubuh mengurangi resiko penyakit," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau