Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kencing 10 Kali Sehari Apakah Normal? Berikut Penjelasannya…

Kompas.com - 09/08/2024, 16:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Asupan cairan per hari akan menentukan frekuensi buang air kecil seseorang. Lalu, kencing 10 kali sehari apakah normal?

Ternyata, frekuensi kencing 10 kali sehari bisa dikatakan normal jika seseorang mengonsumsi cairan yang lebih banyak, termasuk air putih dan jenis minuman lainnya.

Namun, buang air kecil 10 kali sehari bisa dikatakan tidak normal jika berdampak negatif pada kualitas hidup seseorang dan karena bisa jadi merupakan gejala dari masalah kesehatan tertentu, seperti infeksi saluran kemih, diabetes, dan pembesaran prostat.

Untuk lebih jelasnya, ketahui frekuensi buang air kecil normal dan penyebab sering buang air kecil berikut ini.

Baca juga: Apakah Normal Buang Air Kecil Terus-menerus? Berikut Penjelasannya…

Kencing 10 kali sehari apakah normal?

Frekuensi buang air kecil dari empat hingga 10 kali dapat dikatakan normal jika tidak berdampak negatif pada kualitas hidup seseorang.

Dilansir dari Healthline, rata-rata frekuensi buang air kecil pada manusia adalah enam atau tujuh kali dalam 24 jam.

Frekuensi ini akan dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti banyaknya cairan yang dikonsumsi dan masalah kesehatan yang dimiliki.

Selain itu, perubahan hormon dan tekanan tambahan pada kandung kemih, seperti karena kehamilan, bisa meningkatkan dorongan untuk buang air kecil.

Baca juga: Apa Penyebab Sering Buang Air Kecil pada Wanita? Berikut 18 Daftarnya…


Penyebab sering buang air kecil

Sering buang air kecil umumnya bukan kondisi yang serius dan hanya disebabkan oleh asupan cairan yang lebih banyak.

Namun, Anda yang kencing lebih dari delapan kali sehari, atau lebih sering daripada biasanya perlu diatasi secara medis karena bisa jadi merupakan gejala dari masalah kesehatan yang lebih serius.

Tidak hanya itu saja, Anda yang mengalami gejala lainnya bersamaan dengan buang air kecil terus-menerus, seperti demam, mual, sakit punggung bagian bawah, dan terdapat darah di dalam urine, perlu segera ke dokter.

Dilansir dari Cleveland Clinic, terdapat beberapa penyebab sering buang air kecil yang perlu diketahui, seperti:

  • Infeksi saluran kemih, kandung kemih, dan gangguan otot dasar panggul
  • Kehamilan
  • Diabetes
  • Pembesaran prostat
  • Gangguan kesehatan yang memengaruhi otak dan sistem saraf
  • Konsumsi obat-obatan tertentu
  • Stroke
  • Cedera tulang belakang
  • Fibromyalgia, gangguan kesehatan jangka panjang yang menyebabkan nyeri otot, tendon, dan sendi
  • Konsumsi diuretik, obat yang membantu untuk mengeluarkan kelebihan garam dan cairan di dalam tubuh
  • Konsumsi minuman beralkohol atau kafein

Pemeriksaan lebih lanjut akan dilakukan untuk mengetahui kencing 10 kali sehari apakah normal.

Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan diagnosis yang tepat dan melakukan pengobatan serta perawatan yang diperlukan.

Hindari melakukan diagnosis pribadi dan segera ke dokter jika mengalami perubahan pada frekuensi buang air kecil sehingga kondisi yang lebih serius bisa dicegah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau