Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Waktu Terbaik Minum Air Rebusan Serai? Berikut Penjelasannya…

Kompas.com - 09/10/2024, 21:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Minum air rebusan serai secara rutin bisa bermanfaat untuk kesehatan, termasuk meningkatkan sistem imun, menurunkan berat badan, dan menyeimbangkan tekanan darah tinggi. Lalu, kapan waktu terbaik minum air rebusan serai?

Ternyata, tidak ada aturan pasti mengenai waktu terbaik minum air rebusan serai. Artinya, Anda bisa meminumnya setelah makan atau di pagi hari saat perut kosong dan tetap bisa mendapatkan manfaat yang serupa.

Untuk itu, simak penjelasan dan ketahui beberapa manfaat minum air rebusan serai untuk kesehatan berikut ini.

Baca juga: Apa Boleh Minum Serai Setiap Hari? Berikut Penjelasannya…

Kapan waktu terbaik minum air rebusan serai?

Ternyata, tidak ada waktu terbaik minum air rebusan serai.

Artinya, Anda bisa mengonsumsi teh herbal ini di pagi hari saat perut kosong, atau setelah makan, dan tetap bisa mendapatkan manfaatnya.

Dilansir dari The Health Site, minum air rebusan serai dapat meningkatkan kesehatan saluran cerna dan mengatasi gangguan pencernaan, seperti sembelit.

Sedangkan minum air rebusan di pagi hari saat perut kosong dapat mendukung kesehatan pencernaan secara umum.

Meskipun begitu, Anda tetap perlu memperhatikan respons tubuh setelah mengonsumsi air rebusan serai.

Pasalnya, beberapa orang mungkin mengalami efek samping setelahnya, termasuk sakit perut dan peningkatan frekuensi buang air kecil.

Anda yang mengalami efek samping tertentu diimbau untuk menghentikan atau menghindari kebiasaan minum air serai.

Namun, jika efek sampingnya hanya muncul ketika Anda minum air serai sebelum makan, Anda bisa makan terlebih dahulu untuk mengurangi efek sampingnya.

Baca juga: Mengenal Kandungan Serai dan Khasiatnya untuk Kesehatan

Manfaat minum air rebusan serai

Serai merupakan salah satu tanaman herbal yang kerap digunakan sebagai salah satu pengobatan alami untuk beberapa masalah kesehatan.

Pasalnya, serai memiliki kandungan alami, seperti antioksidan, yang bisa mendukung kesehatan tubuh.

Dilansir dari Medical News Today, terdapat beberapa manfaat minum air rebusan serai yang perlu diketahui, yakni:

  • Memberikan efek menenangkan sehingga bisa mengurangi rasa stres dan cemas
  • Menurunkan kolesterol
  • Mencegah infeksi, seperti kandidiasis oral
  • Mencegah perkembangan bakteri di dalam mulut sehingga risiko gigi berlubang berkurang
  • Mengurangi rasa nyeri
  • Meningkatkan kadar sel darah merah
  • Mengurangi perut kembung

Meskipun bermanfaat untuk tubuh, serai tidak bisa digunakan sebagai satu-satunya obat untuk mengatasi masalah kesehatan yang dimiliki.

Anda juga mungkin perlu berkonsultasi dengan dokter sebelum minum rebusan serai setiap hari, khususnya jika memiliki masalah kesehatan tertentu, atau sedang minum obat.

Konsultasi secara medis juga dapat membantu Anda memahami kapan waktu terbaik minum air rebusan serai dan aturan minum rebusan serai yang aman sesuai dengan kondisi tubuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau