KOMPAS.com - Air rebusan daun salam kaya akan kandungan antioksidan, vitamin A dan C, zat besi, kalium, kalsium, dan magnesium, yang baik untuk tubuh. Lalu, kapan waktu yang baik minum air rebusan daun salam?
Ternyata, tidak ada waktu terbaik untuk minum air rebusan daun salam. Artinya, Anda bisa meminumnya di pagi hari saat perut kosong dan di malam hari sebelum tidur.
Meskipun begitu, waktu minum air rebusan daun salam akan memberikan efek yang berbeda bagi tubuh.
Untuk itu, simak penjelasan dan ketahui beberapa manfaat rebusan daun salam untuk kesehatan berikut ini.
Baca juga: Manfaat Rebusan Daun Salam untuk Penyakit Apa Saja? Ini 10 Daftarnya…
Ternyata, tidak ada waktu yang baik minum air rebusan daun salam. Pasalnya, minuman herbal ini bisa dikonsumsi kapan saja, termasuk di pagi hari saat perut kosong dan di malam hari sebelum tidur.
Meskipun begitu, efek yang akan didalami akan berbeda tergantung dari waktu Anda meminum air rebusan daun salam.
Dilansir dari Times of India, minum air rebusan daun salam di pagi hari sebelum makan dapat meningkatkan pembakaran lemak sehingga bisa menurunkan berat badan dengan lebih efektif.
Baca juga: Hendropriyono Soal Purnawirawan Minta Gibran Dicopot: Aspirasi Boleh Dong
Sebaliknya, minum rebusan daun salam sebelum tidur dapat memberikan efek relaksasi sehingga tidur akan lebih nyenyak dan rasa cemas berkurang.
Rebusan daun salam bisa diminum kapan saja. Namun, jumlahnya tetap perlu dibatasi agar tidak menimbulkan efek samping tertentu untuk tubuh.
Adapun jumlah air rebusan daun salam yang disarankan untuk dikonsumsi adalah sebanyak 1-2 gelas per hari.
Baca juga: Bolehkah Minum Air Rebusan Daun Salam Setiap Hari? Ini Penjelasannya…
Kandungan daun salam membuatnya baik untuk mendukung kesehatan tubuh. Dilansir dari Tua Saude, terdapat beberapa manfaat rebusan daun salam untuk kesehatan, seperti:
Memahami kapan waktu yang baik minum air rebusan daun salam sangatlah penting sehingga Anda bisa mendapatkan manfaat yang lebih besar.
Meskipun tidak ada waktu terbaik untuk minum air rebusan daun salam, minuman herbal ini bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh.
Baca juga: Bisakah Gibran Dicopot dari Jabatan Wakil Presiden?
Anda bisa mengonsumsinya secara rutin setiap hari tanpa mengalami efek samping yang serius.
Namun, Anda tetap perlu berkonsultasi dengan dokter jika memiliki riwayat kesehatan tertentu atau sedang menjalani pengobatan medis.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.