Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Mencegah Bau Mulut Selama Puasa Ramadhan? Ini Tipsnya...

Kompas.com - 03/03/2025, 21:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Bau mulut sering kali menjadi masalah bagi banyak orang ketika menjalani ibadah puasa Ramadhan.

Praktisi Kesehatan Masyarakat dr. Ngabila Salama memberikan sejumlah tips untuk membantu Anda mencegah bau mulut selama puasa.

"Ada beberapa kebiasaan yang perlu dihindari. Contohnya jangan merokok atau vape selama bulan puasa termasuk saat sahur dan berbuka puasa," kata Ngabila seperti yang dikutip dari Antara pada Senin (3/3/2025).

Baca juga: 11 Makanan Penyebab Bau Mulut yang Perlu Diperhatikan Selama Puasa

Ngabila menerangkan bahwa gaya hidup itu bisa menyebabkan bau mulut dan napas Anda menjadi tidak segar.

Selain itu, menggunakan rokok tradisional atau elektrik saat puasa Ramadhan bisa membuat pernapasan Anda menjadi tidak lega dan cenderung sesak napas.

Ia mengatakan, langkah selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah rutin menggosok gigi selama puasa Ramadhan.

Baca juga: Kelainan Kulit yang Umum pada Lansia: Penyebab dan Cara Mengatasinya

Lalu, ia menyarankan untuk Anda bisa melanjutkan berkumur sebanyak tiga kali sehari pada pilihan waktu sesudah berbuka puasa, sebelum tidur, sesudah sahur, saat mandi pagi dan mandi sore.

Ia menekankan untuk Anda memastikan diri menggunakan sikat gigi yang mempunyai bulu-bulu halus agar berbagai macam kotoran yang menempel dapat tersapu lebih bersih.

Menurutnya, jika tidak bisa sikat gigi, Anda dapat menggunakan benang gigi yang dilanjutkan dengan kumur menggunakan obat kumur.

Baca juga: 10 Obat Alami untuk Menghilangkan Bau Mulut yang Bisa Dicoba di Rumah

Selain gigi, bagian dalam mulut lainnya yang perlu dibersihkan adalah permukaan lidah.

Caranya, Anda dapat menyikatnya dengan menggunakan sikat gigi tanpa menggosok terlalu dalam.

Terkait dengan makanan yang perlu dikonsumsi, Ngabila mengatakan bahwa Anda perlu minum air putih yang cukup dengan minimal sebanyak dua liter atau delapan gelas per hari.

Baca juga: 6 Tanda Kerusakan Organ Hati yang Terlihat pada Kulit, Apa Saja?

"Mulut kering atau kurang asupan cairan ketika berpuasa menyebabkan produksi air liur yang berkurang, akibatnya mulut menjadi lebih kering, bibir pecah-pecah, gigi berlubang dan menyebabkan bau mulut," ujarnya.

Ia menerangkan bahwa air liur memiliki peran yang cukup penting sebagai cairan pembersih mulut alami yang mengandung bahan antibakteri.

Anda juga disarankan untuk mengonsumsi buah dan sayur sebanyak tiga sampai lima porsi per hari, terutama yang banyak mengandung air, seperti bayam, kale, jeruk, atau semangka.

"Jangan lupa melakukan pemeriksaan ke dokter gigi, jika ada keluhan gigi sebelumnya. Misalnya, gigi berlubang untuk segera diobati," ucapnya.

Baca juga: Sering Radang Tenggorokan dan Bau Mulut? Bisa Jadi Ini Pemicunya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Penampakan Kota Kashmir Usai Tragedi Penembakan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau