Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makan Buah Kurma Saat Buka Puasa Disebut dalam Hadis, Apa Manfaatnya?

Kompas.com - 04/03/2025, 16:30 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Dalam ajaran agama Islam, diutamakan makan buah kurma untuk buka puasa Ramadhan.

Dalam hadits riwayat (HR) Abu Dawud, Rasulullahu Shalallahu 'Allahi Wassalam bersabda, "Apabila salah seorang di antara kalian berbuka, maka berbukalah dengan kurma, sebab kurma itu mendatangkan berkah. Namun, apabila tidak ada, berbukalah dengan air karena air itu bersih".

Lalu, apa sajakah manfaat makan buah kurma secara ilmiah? Artikel ini akan mengulasnya secara ringkas.

Baca juga: Kenali 6 Manfaat Buah Kurma yang Disebutkan dalam Al Quran

Manfaat makan buah kurma

Buah kurma yang umum ditemukan dan dikonsumsi di Indonesia termasuk dalam buah kering.

Mengutip Cleveland Clinic, ahli gizi terdaftar Gillian Culbertson, RD, LD, mengatakan bahwa kurma segar mengandung banyak gula alami, jadi mengeringkannya hanya akan memperkuat rasa manisnya seperti karamel.

Namun, Culbertson mengatakan, bukan berarti buah kurma kering tidak baik untuk kesehatan.

Buah ini memiliki banyak manfaat dan kaya akan nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

Satu penelitian menyimpulkan bahwa kurma merupakan makanan yang ideal karena mengandung berbagai macam nutrisi penting dan manfaat kesehatan yang potensial, seperti yang dikutip dari Medicine Net.

Disarikan dari Medicine Net dan Cleveland Clinic, berbagai manfaat buah kurma di antaranya yaitu:

  • Menawarkan banyak nutrisi

Rata-rata 100 gram atau empat buah kurma mengandung nutrisi meliputi:

    • Kalori 314 kkal
    • Protein 2,14 gram
    • Lemak 0,38 gram
    • Karbohidrat 80,6 gram
    • Serat 6,7 gram
    • Gula 66 gram
    • Tembaga 362 mg
    • Magnesium 54 mg
    • Mangan 296 mg
    • Kalium 696 mg
    • Vitamin B6 249 mg

Selain mineral dan vitamin di atas, kurma merupakan sumber antioksidan terbaik.

Makan buah kurma saat buka puasa Ramadhan, memberikan Anda nutrisi tersebut.

  • Membantu mencegah penyakit kronis

Manfaat makan buah kurma untuk buka puasa Ramadhan membantu Anda terhindari dari penyakit kronis.

Kurma mengandung senyawa tanaman yang bertindak sebagai antioksidan.

Antioksidan melindungi sel-sel Anda dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Halaman:
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau