Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Buang Air Kecil Tengah Malam? Waspadai Masalah Prostat

Kompas.com - 27/02/2017, 21:42 WIB
Ayunda Pininta

Penulis

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Sering buang air kecil dianggap hal yang wajar, karena sebagai efek terlalu banyak minum sebelum tidur. Namun hati-hati, terlalu sering ke toilet di tengah malam juga bisa menjadi gejala penyakit, khususnya bagi pria.

Keinginan buang air kecil yang terlampau sering di tengah malam, umumnya memengaruhi setengah dari semua pria saat menuju usia 50 hingga 60an ke atas.

Walau kondisi tubuh sehat, pria berusia 50 tahun lebih berisiko mengalami pembesaran prostat yang dapat menekan uretra, menyebabkan dorongan kuat untuk buang air kecil.

Baca juga: Dewi Yull: Telah Berpulang Ray Sahetapy, Ayah dari Anak-anakku

Bila Anda kerap mengalaminya, Anda bisa berkonsultasi kepada dokter tentang penyakit benign prostatic hyperplasia atau BPH.

BPH biasanya dapat dikendalikan dengan modifikasi gaya hidup, tetapi beberapa orang memerlukan obat-obatan untuk mengurangi gejala.

Ada kemungkinan BPH menjadi tanda kondisi kesehatan seperti penyakit jantung, diabetes, hipertensi, penyakit pembuluh darah, infeksi prostat, atau gangguan tidur.

Baca juga: Ray Sahetapy Sempat Berwasiat Ingin Dimakamkan di Kampung Halamannya

Sehingga, bila Anda sering buang air kecil tengah malam, dan usia sudah mencapai 50 tahun, baiknya tak diabaikan.

Penanganan dokter dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit yang lebih serius terkait dengan BPH, termasuk treatment hingga pengobatan yang tepat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau