Melansir laman resmi Vein Clinics of America, tubuh manusia terus-menerus mengedarkan cairan ke seluruh tubuh, termasuk darah.
Organ jantung bertanggung jawab untuk memompa sebanyak lima liter darah ke seluruh tubuh melalui pembuluh darah.
Saat darah beredar ke seluruh tubuh, darah sekaligus membawa oksigen dan nutrisi penting untuk tubuh, dan membantu membuang produk limbah darah.
Jadi, ketika ada gangguan peredaran darah, sistem peredaran darah jadi tidak lancar atau terganggu.
Tanda gangguan peredaran darah tak lancar
Terdapat beberapa gejala gangguan peredaran darah tak lancar yang kerap dirasakan penderitanya.
Dirangkum dari Healthline dan Diabetes UK, tanda gangguan peredaran darah yang umum antara lain:
Gejala gangguan peredaran darah tak lancar tersebut umumnya muncul berdasarkan penyebabnya.
Namun, gangguan peredaran darah juga bisa terjadi karena berbagai kondisi kesehatan dan penyakit.
Beberapa kondisi atau penyakit yang bisa jadi penyebab gangguan peredaran darah antara lain:
Gangguan peredaran darah yang tidak diatasi lambat laun dapat meningkatkan risiko penyakit jantung sampai stroke.
Jika Anda kerap merasakan beberapa tanda gangguan peredaran darah di atas, segera konsultasikan ke dokter.
Dokter biasanya akan melakukan pemeriksaan fisik, merekomendasikan tes darah lengkap, USG, CT scan, sampai cek tekanan darah.
Cara melancarkan peredaran darah yang tak lancar disesuaikan penyebabnya.
Selain itu, penderita juga perlu memodifikasi gaya hidupnya menjadi lebih sehat dengan rajin olahraga, banyak minum air putih, sampai meminimalkan stres.
https://health.kompas.com/read/2021/01/08/200200068/12-tanda-gangguan-peredaran-darah-tak-lancar-dan-penyebabnya